kievskiy.org

Seekor Kadal dari Afrika Ditemukan di Tempat Sampah

Ilustrasi kadal.
Ilustrasi kadal. /Freepik/Wirestock

PIKIRAN RAKYAT - Seekor kadal ditinggalkan di dalam tempat sampah yang berada di jalanan Pennsylvania, Amerika Serikat.

Seorang sopir pengantar barang mengatakan, dia menemukan kadal berjenis savannah itu di tempat sampah di Carlise Township. Kadal itu pun kemudian dibawa ke Speranza Animal Rescue di Cumberland County.

Kendati demikian, pusat rehablitiasi suaka niralaba ini mengaku tak memiliki staf sukarelawan yang berpengalaman dengan kadal.

"Kami akan mencari penyelamat untuk membawa orang ini," tulis pernyataan Speranza Animal Rescue, dikutip pada Rabu, 5 Juli 2023.

Baca Juga: Gara-Gara Kadal yang Sedang Hibernasi, Tesla Gagal Membangun Pabrik di Jerman

Untuk sementara, Speranza Animal Rescure menamai kadal misterius dari Afrika itu dengan nama Monster.

Namun namanya diubah menjadi Oscar saat dipindahkan ke Venom Institute, sebuah kelompok konservasi nirlaba untuk reptil dan amfibi di Coal Township, Pennyslvania.

"Seorang sukarelawan menyerahkan kadal tersebut kepada salah satu direktur kami dan kondisinya cukup baik," tulis Rudy Arceo, pendiri dan presiden Venom Institute.

"Oscar sedikit mengalami dehidrasi tetapi juga sedikit kelebihan berat badan hanya berdasarkan penampilan visual," lanjutnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat