kievskiy.org

Selain Nakes, Masih Ada 6,5 Juta Prioritas Penerima Vaksin Covid-19 di Jabar, Satgas: PRnya Cukup Besar

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menerima suntikan vaksin COVID-19 dosis kedua di Lobby Paviliun Parahyangan RSUP dr. Hasan Sadikin (RSHS), Kota Bandung, Kamis 28 Januari 2021,
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menerima suntikan vaksin COVID-19 dosis kedua di Lobby Paviliun Parahyangan RSUP dr. Hasan Sadikin (RSHS), Kota Bandung, Kamis 28 Januari 2021, /Dok. Humas Pemprov Jabar via Antara

PIKIRAN RAKYAT - Penyuntikan vaksin Covid-19 di Jawa Barat ternyata berjalan tak begitu mulus. Vaksinasi ternyata belum menyentuh sebagian tenaga kesehatan (nakes).

Hal ini diungkap oleh Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Jawa Barat (Jabar) Daud Achmad yang membeberkan situasi vaksinasi saat menerima vaksin Covid-19 tahap dua.

"Untuk sasarannya, sebagian nakes yang belum kebagian termasuk mereka yang ditunda," kata Daud dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Senin 1 Maret 2021.

 

 

Vaksinasi nakes Jabar menggunakan vaksin Covid-19 di tahap pertama belum selesai sepenuhnya hingga Kamis 25 Februari 2021.

Baca Juga: Jakarta Keluar dari Zona Merah Covid-19 Indonesia, Ahmad Riza Patria Bersyukur

Baca Juga: Ramalan Zodiak 2 Maret 2021: Libra, Scorpio, Sagitarius, Perselingkuhan di Masa Lalu Menghantui

Nakes yang belum mendapatkan vaksin Covid-19 di seluruh wilayah Jawa Barat nantinya akan menerima dosis pertama vaksinasi ketika tahap dua digelar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat