kievskiy.org

Tujuh Tahun Lalu Dilelang, Revitalisasi Pasar Sukatani Tak Kunjung Digelar

Kunjungan Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi ke Pasar Sukatani.
Kunjungan Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi ke Pasar Sukatani. /Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy

PIKIRAN RAKYAT - Rencana revitalisasi Pasar Sukatani Kabupaten Bekasi ternyata mandek hingga bertahun-tahun.

Sejak pertama kali dilelang pada 2014, pemugaran ulang Pasar Sukatani Kabupaten Bekasi rupanya tak kunjung digelar.

Padahal kondisi Pasar Sukatani Kabupaten Bekasi sudah memprihatinkan, kumuh dan sering kebanjiran.

Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi, Sunandar mengatakan, rencana revitalisasi Pasar Sukatani harus segera dilaksanakan.

Baca Juga: Joe Biden Sebut 90 Persen Orang Dewasa Amerika Penuhi Syarat untuk Divaksin Covid-19

Baca Juga: Sebut Pelaku Bom Berpikiran Sempit, Wagub Jakarta Ahmad Riza Patria: Dianggap Suatu Pengorbanan

Soalnya, kondisi Pasar Sukatani Kabupaten Bekasi tidak lagi layak bagi pedagang berjualan maupun warga untuk berbelanja.

“Kondisi Pasar Sukatani memang sangat memprihatinkan. Hal tersebut juga disaksikan oleh Pak Camat dan juga Pak Kades. Dikarenakan kondisi Pasar Sukatani sudah cukup lama sehingga kondisinya seperti ini,” kata Sunandar saat memimpin kunjungan ke Pasar Sukatani.

Wakil Ketua Komisi II Nyumarno mengatakan, revitalisasi Pasar Sukatani sebenarnya telah direncanakan sejak beberapa tahun lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat