kievskiy.org

Berbagai Kegiatan Mulai Marak Menyambut Bulan Ramadan

BOGOR, (PR).- Semangat menyambut Ramadan 1437 Hijriah terlihat semarak di berbagai wilayah di Tanah Air. Hal ini dibuktikan denan digelarnya berbagai acara tarhib dan hastag Tarhib Ramadhan yang menjadi trending topic di media sosial Twitter. Aktivitas menyambut bulan suci Ramadan digelorakan pula masyarakat di kawasan pemberdayaan Dompet Dhuafa, Zona Madina di Bogor, Jawa Barat. Berbagai aktivitas seperti fun bike, jalan sehat, dan tabligh akbar digelar bertajuk #Zakatnesia. “Kami ingin menyambut Ramadhan ini dengan aktivitas yang sedikit berbeda di Zona Madina. Selain persiapan ilmu, ruhani, dan spiritual, persiapan fisik juga penting. Ini agar beribadah di bulan Ramadhan semakin maksimal,” ungkap Direktur Zona Madina, Herman Budianto, Minggu 29 Mei 2016. Aktivitas tarhib di Zona Madina dipusatkan di Masjid Al Madina. Di masjid berkubah merah putih tersebut digelar zikir bersama dan tabligh akbar bersama para ustaz dari Corps Dai Dompet Dhuafa (Cordofa). “Di masjid ini saat bulan Ramadhan nanti insya Allah akan digelar berbagai aktivitas untuk memakmurkan masjid seperti tausiyah, salat tarawih, dan iktikaf. Selebihnya di kawasa Zona Madina sendiri berbagai program Ramadhan juga digelar seperti ngabuburit sambil memanah dan bazar pedagang binaan Dompet Dhuafa,” jelas Herman. Masjid berlantai dua itu berdaya tampung 2.000 jamaah, dilengkapi sebuah ruangan pertemuan di lantai satu berkapasitas 2.000 tamu. Dana untuk masjid dari sumbangan donatur Dompet Dhuafa, berupa infak, sedekah dan wakaf. Sampai April ini telah terkumpul sekitar Rp 7 miliar. Al Madinah masih dalam tahap penyelesaian akhir. Diharapkan pembukaan akbar bisa dialakukan dalam bulan Ramadhan mendatang. Sejak 29 April lalu, masjid ini sudah dapat berfungsi. Tujuan pembangunan Al Madinah adalah untuk menjadikan masjid sebagai model sebuah pusat keunggulan (a center of excellence). Dompet Dhuafa ingin menjadikan masjid selain fungsi beribadah juga sebagai pusat pemberdayaan masyarakat miskin dalam bidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, kebudayaan, di samping fungsi utamanya untuk pembinaan imam dan takwa. Karena itu, Al Madinah yang berdiri di zona seluas hampir 7 hektar itu dilengkapi dengan rumah sehat (rumah sakit), Lembaga Pengembangan Insani (Smart Ekselensia Indonesia, sekolah akselerasi SMP-SMA lima tahun berasrama, Sekolah Guru Indonesia, Markmal Pendidikan), pusat seni budaya (Kampung Silat Jampang), tempat latihan teater, memanah, kemah Pramuka, pasar/kios, taman tempat bermain dengan flying fox dan studio radio komunitas Swara Cinta dan Z(akat) TV. Tarhib Run to Mosque juga menjadi momen Dompet Dhuafa mengkampanyekan Zakatnesia. Ramadan menjadi bulan yang penting bagi Dompet Dhuafa dalam mengoptimalkan penghimpunan dana zakat, infak, sedekah, dan wakaf (Ziswaf) masyarakat. Dengan mengusung tema Zakatnesia pada tahun ini, Dompet Dhuafa terus berupaya mengakomodasi niat ikhlas Donatur dalam menunaikan amalnya dan mendayagunakannya menjadi program-progam yang bermanfaat bagi kaum dhuafa dengan amanah dan profesional. “Kampanye Zakatnesia ialah ikhtiar mensyiarkan zakat secara masif di bulan Ramadan. Sehingga tema Zakatnesia diangkat bertujuan agar publik kian sadar dan paham kewajiban berzakat,” papar Bambang Suherman. Zakatnesia adalah gaya hidup berzakat yang telah membudaya di Indonesia, di mana zakat telah menjadi kebiasaan untuk ditunaikan umat Islam di Indonesia. Zakatnesia juga memiliki semangat bahwa zakat jika dioptimalkan dan dikelola dengan baik akan terasa manfaatnya dalam membantu mengatasi kemiskinan di Indonesia. Dengan zakatnesia telah terbukti zakat membawa berkah bagi bangsa Indonesia. Sebagai lembaga pelopor dalam pengelolaan zakat secara profesional yang telah berkiprah selama 23 tahun, implementasi semangat zakatnesia telah dilakukan oleh Dompet Dhuafa. Berdiri sejak tahun 1993 hingga akhir 2015, penerima manfaat berbagai program sosial dan pengentasan kemiskinan Dompet Dhuafa telah mencapai 12.665.068 jiwa. Jumlah tersebut tersebar di 34 provinsi di Indonesia dan 31 negara.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat