kievskiy.org

Pencarian 19 Korban Hilang Banjir Bandang Garut Dihentikan

BANDUNG,(PR).- Bupati Garut Rudi Gunawan mengatakan, saat ini status tanggap darurat setelah banjir bandang sudah dicabut. Pencarian 19 orang yang hilang juga sudah dihentikan. Menurut Basarnas, pencarian itu sudah tidak efektif lagi. Namun demikian pihaknya besama BPDD, TNI, dan Polri akan tetap melakukan pemantauan. Selanjutnya mereka sedang mempersiapkan rusunawa dan rumah tapak bersama kementrian PUPR. "Ada 2.525 pengungsi yang masih berada di bangunan pemerintah. Besok (hari ini) kami bersama PUPR tentukan lokasi untuk rusunawa dan rumah tapak," kata Rudi usai mengikuti rakor bersama Gubernur Jabar di Bandung, Selasa, 4 Oktober 2016. Rudi pun menghaturkan terima kasih atas bantuan tanggap bencana dari pemprov yang sudah turun sebesar Rp 6,5 miliar. Pihaknya sudah menggunakannya untuk memenuhi kebutuhan alat kesehatan, rotgen dan dua unit ambulans, serta untuk konsolidasikan kegiatan sekolah. Rudi pun sepakat, jika pemprov membentuk Samsat Cimanuk agar tidak terjadi saling tuding.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat