kievskiy.org

Tawarkan 2 Kawasan Industri di Jawa Barat Kepada Investor, Ridwan Kamil: Kuncinya…

Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat.
Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat. /Pikiran Rakyat/Ade Bayu Indra

PIKIRAN RAKYAT – Menindaklanjuti upaya pemulihan ekonomi yang porak-poranda akibat dihantam pandemi Covid-19, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berencana menawarkan dua kawasan industri di Metropolitan Rebana kepada investor Timur Tengah.

Rencana itu diungkapkan Ridwan Kamil ketika bertemu Menteri BUMN Erick Thohir, Dirut PT PP, dan PT Angkasa Pura di Gedung Negara Pakuan Bandung pada Sabtu, 9 Oktober 2021.

Ridwan Kamil mengatakan bahwa pertemuan antara dirinya bersama Menteri BUMN Erick Thohir, Dirut PT PP, dan PT Angkasa Pura membahas sejumlah rencana penguatan investasi di Jawa Barat.

Rebana Metropolitan merupakan wilayah utara/timur laut Provinsi Jawa Barat yang meliputi tujuh daerah, yaitu Kabupaten Sumedang, Majalengka, Cirebon, Subang, Indramayu, Kuningan, serta Kota Cirebon.

Baca Juga: Antisipasi Penurunan Muka Tanah, Wagub Jakarta: Tidak Boleh Komersialisasi Air Oleh Pengusaha

Ia mengungkapkan bahwa dua kawasan industri Rebana yang akan ditawarkan ke investor Timur Tengah adalah pengembangan aerocity di Majalengka dan investasi di bekas tanah PT RNI di Subang.

"Mayoritas di Rebana, yaitu di Subang di lahan bekas PT RNI dan di aerocity akan kami sosialisasikan di Timur Tengah," katanya.

Menurutnya, promosi dua kawasan Rebana tersebut termasuk dalam agenda Pemerintah Pusat, yaitu safari investasi yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Baca Juga: Ridwan Kamil Beberkan Rencana Tawarkan Kawasan Rebana ke Asing, Intensif Menarik Investor

"Kebetulan pemerintah pusat berencana akan safari investasi di Abu Dhabi, di mana salah satu agendanya adalah mempromosikan investasi di kawasan Rebana," katanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat