kievskiy.org

Rencana Relokasi Industri Rotan Tiongkok ke Indonesia Menuai Pro Kontra

DUA perajin rotan memperlihatkan cara menganyam rotan untuk menyelesaikan pembuatan sofa dari rotan di ajang Cirebon Internasional Furniture Expo di Desa Tegalwangi, Kabupaten Cirebon, Sabtu 22 Oktober 2017.*
DUA perajin rotan memperlihatkan cara menganyam rotan untuk menyelesaikan pembuatan sofa dari rotan di ajang Cirebon Internasional Furniture Expo di Desa Tegalwangi, Kabupaten Cirebon, Sabtu 22 Oktober 2017.*

SUMBER, (PR).- Rencana relokasi industri mebel rotan Tiongkok ke Kabupaten Cirebon menuai pro dan kontra dari para pengusaha rotan setempat. Sebagian menilai hal itu berdampak positif meski ada beberapa catatan. Pihak lain menganggap, rencana itu justru akan mengancam industri rotan Cirebon.

"Saya pihak yang tidak setuju rencana relokasi industri mebel rotan Tiongkok ke Cirebon," ungkap Muhammad Akbar tegas, Selasa 24 Oktober 2017. Akbar adalah salah seorang pengusaha mebel rotan Cirebon.

Menurut dia, industri mebel rotan adalah milik Indonesia. Dia menilai, relokasi industri mebel rotan Tiongkok ke Cirebon dipastikan bakal membuat persaingan semakin ketat.

Ia menambahkan, Indonesia adalah pemasok rotan terbesar dan terbaik di dunia sejak beberapa abad lalu. "Jangan sampai karena salah mengambil kebijakan, merusak kebanggaan yang diwariskan dari generasi ke generasi."

Akbar berharap, kebijakan pemerintah yang sudah bagus dengan melarang ekspor bahan baku rotan. Namun, kebijakan itu jangan sampai dirusak oleh kebijakan lain yang tidak tepat.

Ajukan syarat

Sumartja, pengusaha mebel rotan lainnya asal Kabupaten Cirebon, memiliki pendapat berbeda. Ia mengaku tidak mempermasalahkan relokasi industri mebel rotan Tiongkok ke Kabupaten Cirebon. 

Meski demikian, kata dia, tentu saja harus ada syarat yang wajib dipenuhi oleh industri mebel rotan asal Tiongkok. "Pada prinsipnya saya setuju, selama relokasi itu dilakukan melalui kerja sama dengan pengusaha lokal," kata Sumartja. 

Ia menjelaskan, bentuk kerja sama itu diantaranya dengan membentuk perusahaan bersama dengan pengusaha lokal. Artinya, saham dalam pendirian perusahaan dimiliki bersama antara pengusaha Tiongkok dengan pengusaha lokal.

Rencana relokasi

Seperti diberitakan sebelumnya, pemerintah Indonesia dengan Tiongkok, sedang menjajaki kemungkinan industri mebel rotan di Tiongkok untuk direlokasi ke Cirebon.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat