kievskiy.org

Ahmad Syaikhu Yakin Beroleh Dukungan Ulama Priangan Timur 

BAKAL Calon Wakil Gubernur dari Partai Keadilan Sejahtera melakukan kunjungan di Komunitas Wanita Petani di Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Rabu 3 Januari 2018. Syaikhu optimistis akan didukung ulama pada Pilgub Jabar 2018.*
BAKAL Calon Wakil Gubernur dari Partai Keadilan Sejahtera melakukan kunjungan di Komunitas Wanita Petani di Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Rabu 3 Januari 2018. Syaikhu optimistis akan didukung ulama pada Pilgub Jabar 2018.*

TASIKMALAYA, (PR).- Bakal calon wakil Gubernur Jawa Barat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu mengejar target sosialisasi menjelang pendaftarannya bersama Sudrajat pada Pemilihan Gubernur Jabar 2018, 10 Januari 2018 mendatang.  Salah satu target sasarannya yakni lebih dikenal masyarakat Priangan Timur yang merupakan salah satu basis ulama di Jawa Barat. 

Demikian diungkapkan Syaikhu dalam kunjungannya ke Komunitas Petani Wanita Azzahra, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Rabu, 3 Januari 2017. Dalam kunjungannya, Wakil Wali Kota Bekasi itu optimistis para ulama di Priangan Timur dapat mendukungnya untuk bertarung pada Pilgub Jabar 2018. 

"Kami optimistis karena koalisi sudah dibangun juga. Priangan Timur itu gudangnya para ulama, dan kami yakin Priatim akan memberikan dukungan kepada saya dan Pak Sudrajat," ucap Ahmad Syaikhu. 

Menurut Syaikhu, sebelum melakukan pendaftaran dan mendeklarasikan diri di Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) Bandung, Syaikhu akan terus berupaya meningkatkan elektabilitas di Jawa Barat.  Kunjungannya ke daerah juga bertujuan untuk menyusun visi dan misi yang akan ditawarkan saat maju pada Pilgub Jabar nanti. 

"Kami akan banyak berkeliling ke masyarakat, kami tanyakan apa yang mereka mau. Saya kan banyak bergaulnya di Kota Bekasi, kawasannya cenderung perkotaan. Saya perlu datang ke daerah lain untuk bahan menyusun program," ucap Syaikhu. 

Di Kota Tasikmalaya, Ahmad Syaikhu melakukan kunjungan ke beberapa lokasi seperti mengunjungi Pasar Cikurubuk, mengisi tausiah, bertemu ulama, hingga bertemu berbagai komunitas di Tasikmalaya. 

Salah satu komunitas yang dikunjungi yakni komunitas wanita petani. Di sana, Syaikhu menyebutkan nantinya visi dan misi prioritas pasangan Sudrajat-Syaikhu pada Pilgub Jabar 2018 lebih menyasar pada penguatan ekonomi kerakyatan. Salah satunya menguatkan keberadaan usaha mikro kecil menengah. 

"Saya juga cukup kaget di Kota Tasikmalaya ini ada komunitas petani wanita. Nah kami ingin nanti komunitas seperti ini benar-benar bisa berperan, dan dapat meningkatkan produk olahannya. Misalnya dengan memperbaiki kemasan yang lebih layak jual," kata Syaikhu. 

Menurut Ahmad Syaikhu, jika melihat hasil olahan KWT, Syaikhu optimistis produk yang dihasilkan KWT seperti abon lele, manisan tomat, dan olahan lainnya lebih bisa jadi unggulan Tasikmalaya bila benar-benar dimaksimalkan. Saat ini, kendala dalam pengembangan UMKM salah satunya kesulitan permodalan. Padahal, Pemprov Jabar memiliki program kredit cinta rakyat untuk membantu permodalan masyarakat. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat