kievskiy.org

17 Bangunan Liar Dibongkar Demi Jembatan Gadog-Ciawi

CIBINONG, (PR).- Pemerintah Kabupaten Bogor membongkar 17 unit bangunan untuk proyek duplikasi jembatan Gadog-Ciawi, Kamis 5 Juli 2018. Proyek tersebut ditargetkan selama 230 hari kerja sejak awal Juli hingga selesai pada Desember 2018.

"Meski dibuat jembatan baru, jembatan yang lama akan tetap digunakan. Penggunaannya sama, dua arah dan dua lajur," kata Kepala Proyek dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Samsul Anam mengonfirmasi. Karena itu, ia menyebutnya proyek duplikasi jembatan.

Jembatan baru selebar sembilan meter itu akan menambah lebar keseluruhan jembatan menjadi 16 meter. Jembatan tersebut nantinya digunakan untuk kendaraan dari arah Jakarta menuju kawasan Puncak, sedangkan jembatan lama untuk arah sebaliknya.

Samsul menyebutkan panjang jembatan mencapai 52 meter dari titik awal dekat pusat oleh-oleh sebelum tikungan jembatan dari arah Ciawi hingga sebelum Tanjakan Selarong. Proses pengerjaannya dimulai dengan menentukan pondasi jembatan, penimbunan jembatan akses jalan menuju jembatan dan pemasangan girder.

Sebelum itu, pemerintah daerah harus membongkar belasan unit bangunan di sana. Bangunan-bangunan tersebut menurut Satuan Polisi Pamong Praja merupay bangunan liar. Mereka mencatat jumlah seluruhnya mencapai 27 bangunan, namun baru 17 unit di antaranya yang dibongkar khusus untuk menunjang proyek pembangunan jembatan.

Sempat ditolak

Pembongkaran tersebut diakui Kepala Bidang Ketertiban Umum Satpol PP Kabupaten Bogor Ruslan, sempat ditolak warga setempat. Namun, mereka pun merelakannya karena tidak memiliki izin resmi dari pemerintah daerah. Ia memastikan ke-27 bangunan akan dibongkar secara bertahap setelahnya.

Selain bangunan milik warga, Ruslan mengakui pihaknya akan memindahkan pos polisi di kawasan tersebut agar tidak menggangu proses konstruksi. "Pihak PUPR berencana membuat jembatan, trotoar jalan, dan ada taman juga. Jadi nanti setiap sisi akan dimanfaatkan semua," katanya menambahkan.

Warga yang menempati bangunan tersebut rencananya akan direlokasi oleh Dinas Perumahan dan Pemukiman Kabupaten Bogor ke wilayah Cilember. Pemerintah daerah menyiapkan beberapa unit bangunan kosong bagi warga yang bersedia.

Sejumlah warga mengaku menempati bangunan tersebut hingga 23 tahun. Mereka pun mengharapkan pemerintah memberikan uang ganti rugi. Namun, permintaan mereka ditolak karena pemerintah menganggap lahan mereka adalah milik negara.***

Terkini Lainnya

  • Sempat ditolak

  • Tags

  • Bogor

  • Ciawi

  • bangunan liar

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Drs Kusmana Hartadji, MM: Konsisten Jalankan Amanah

  • KPU Umumkan Anggota KPU Jabar 2023-2028, Berikut Daftarnya

  • Waspada Angin Kencang di Empat Wilayah Jawa Barat, BMKG Beberkan Faktor Penyebabnya

  • Tangis Haru Dandim 0625 Letkol Yusuf Andriyanto Saat Tinggalkan Pangandaran

  • Sejoli Mesum Asal Garut Pemeran Video Live Streaming Asusila Ditangkap Polisi

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Prediksi Skor Argentina vs Kanada di Copa America 10 Juli 2024: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Spanyol vs Prancis Euro 10 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ibrahim Risyad Diduga Cinlok dengan Salshabilla Adriani Saat Masih Pacaran dengan Dewi Paramita

  • Perjalanan Cinta Ibrahim Risyad dan Salshabilla Adriani, Dikabarkan Menikah Hari Ini 7 Juli 2024

  • Pegi Setiawan Dibebaskan Hari Ini, Hakim: Status Tersangkanya Tidak Sah

  • Jawaban Polri Setelah Pegi Setiawan Dinyatakan Bebas dan Gugur sebagai Tersangka Kasus Vina Cirebon

  • 11 Program Pemerintah Pakai Singkatan Nyeleneh: Siska Ku Intip, Mas Dedi Memang Jantan, dan Jebol Ya Mas

  • Indonesia Diguncang Gempa 8 Kali Hari Ini 7 Juli 2024, Paling Kencang di Batang Jateng

  • Kabar Daerah

  • Jadwal SIM Keliling Bandung Hari Ini Selasa, 9 Juli 2024 Ada di Dua Lokasi

  • Jadwal SIM Keliling Sumedang Hari Ini Selasa, 9 Juli 2024 Ada Di Satu Lokasi

  • Jadwal SIM Keliling Cianjur Hari Ini Selasa, 9 Juli 2024 Ada Di Satu Lokasi

  • Tidak Ada Korban Jiwa..! Truk Bermuatan Tebu Terbalik di Kota Malang

  • Telusur kuliner khas Bulukumba: Resep asli barobbo yang paling enak

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat