kievskiy.org

Pangandaran Dijadikan Exit Tol

GUBERNUR Jawa Barat Ridwan Kamil saat meninjau ke lokasi pembangunan pantai barat Pangandaran, Kamis, 26 September 2019.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN
GUBERNUR Jawa Barat Ridwan Kamil saat meninjau ke lokasi pembangunan pantai barat Pangandaran, Kamis, 26 September 2019.*/AGUS KUSNADI/KABAR PRIANGAN

PANGANDARAN,(PR).- Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut bahwa untuk exit tol akan ditetapkan di Kalipucang Kabupaten Pangandaran, dimana Kalipucang merupakan daerah perbatasan Provinsi Jawa Barat dengan Provinsi Jawa Tengah.

Hal tersebut disampaikannya melalui Koordinasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Kopdar) di hadaoan 27 kepala daerah dan wali kota seJawa Barat di hotel Pantai Indah Timur Pangandaran.

Tidak hanya itu Ridwan Kamil pun sebelumnya sudah menyampaikan rencana jalan Tol Cileunyi Bandung-Pangandaran-Cilacap Jawa Tengah tersebut disampaikannya kepada Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata saat meninjau lokasi pembangunan pantai barat Pangandaran, Kamis, 26 September 2019.

Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata membenarkan, pak Gubernur cerita banyak tentang rencana pembangunan di Kab. Pangandaran, termasuk penataan pantai dan perluasan bandara Nusawiru.

"Bahkan untuk pembangunan jalan tol di tahap kedua. katanya pintu tol mau di Kalipucang," ujar Jeje.

Dimana rencana jalan tol Bandung-Cilacap untuk mendukung pengembangan destinasi pariwisata di Pangandaran.

Pengembangan bandara

Diungkapkan Jeje, pak Gubernur juga menyampaikan soal rencana pengembangan bandara Nusawiru Pangandaran dengan menambah panjang runway dari 1.200 meter menjadi 1.700 meter serta membuka penerbangan Bandung-Pangandaran.

"Ke depan, panjang runway akan diperpanjang lagi menjadi 2.200 meter, karena pak Gubernur akan bekerja sama untuk membuka jalur penerbangan dari Singapura-Bintan-Jakarta-Pangandaran," ujar Jeje.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat