kievskiy.org

Uji Coba Sistem 2-1 di Jalur Puncak, Bupati Berharap Efek Signifikan

Jalur Puncak.*/ANTARA
Jalur Puncak.*/ANTARA

CIBINONG, (PR).- Bupati Bogor Ade Yasin berharap uji coba sistem 2-1 memberikan perubahan signifikan terhadap arus lalu lintas di Jalur Puncak yang selalu mengalami kemacetan pada akhir pekan. Selama ini untuk mengatasi kemacetan, harus diberlakukan sistem buka-tutup atau arus lalu lintas satu arah.

"Sistem buka-tutup yang diberlakukan selama ini, kelemahannya adalah pada saat diberlakukan arus lalu lintas satu jalur, maka arus lalu lintas dari jalur lawannya tidak bisa berjalan," katanya di Bogor, Minggu, 27 Oktober 2019.

Misalnya, diberlakukan arus satu arah dari Gadog ke Cisarua, maka kendaraan dari Cisarua ke Gadog tidak bisa berjalan. Padahal, kata dia, sepanjang Jalan Raya Puncak adalah kawasan komersial dan banyak rumah penduduk yang juga membutuhkan arus lalu lintas dari arah Cisarua ke Gadog.

"Dengan diberlakukan uji coba sistem 2-1, maka kendaraan dari Cisarua ke Gadong, kapan saja bisa berjalan," katanya kepada Antara.

Pada uji coba sistem 2-1 di jalur Puncak Bogor pada Minggu pagi, arus lalu lintas dari arah Gadog Ciawi menuju ke Cisarua di Puncak Bogor lebih lancar dibandingkan pada akhir pekan sebelumnya, meskipun kendaraan yang melintas masih merayap.

Dari pengamatan Antara di simpang Gadog, Ciawi, Bogor, pada pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB arus lalu lintas dari simpang Gadog menuju ke Cisarua masih tersendat. Tetapi dengan adanya petugas Polisi Lalu Lintas, petugas Dinas Perhubungan serta sejumlah warga yang membantu, berangsur-angsur menjadi lebih lancar meskipun belum terlalu lancar.

Jika dibandingkan pada akhir pekan sebelumnya, saat diberlakukan sistem buka-tutup mulai sekitar pukul 08.00 WIB dari Gadog ke Cisarua, kendaraan sudah mengantre mulai dari pintu tol Gadog menuju simpang Gadog.***

Terkini Lainnya

  • Tags

  • jalur puncak

  • Kabupaten Bogor

  • Ade Yasin

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Diamankan Polisi Usai Konvoi Ugalan-ugalan, Belasan Pemotor Remaja di Ciamis Diserahkan ke Keluarga

  • ASN Jabar Diduga Pemeran Wanita Video Asusila Terancam Dipecat

  • BKD Jabar Panggil Wanita ASN yang Diduga Jadi Pemeran Video Asusila

  • Polisi Main Judi Online di Bekasi, Siap-siap Ditindak Provos

  • Curiga Diselingkuhi, Suami di Sukabumi Nekat Tabrak Mobil Istri

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Prediksi Skor Argentina vs Kanada di Copa America 10 Juli 2024: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Spanyol vs Prancis Euro 10 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ibrahim Risyad Diduga Cinlok dengan Salshabilla Adriani Saat Masih Pacaran dengan Dewi Paramita

  • Perjalanan Cinta Ibrahim Risyad dan Salshabilla Adriani, Dikabarkan Menikah Hari Ini 7 Juli 2024

  • Pegi Setiawan Dibebaskan Hari Ini, Hakim: Status Tersangkanya Tidak Sah

  • Jawaban Polri Setelah Pegi Setiawan Dinyatakan Bebas dan Gugur sebagai Tersangka Kasus Vina Cirebon

  • 11 Program Pemerintah Pakai Singkatan Nyeleneh: Siska Ku Intip, Mas Dedi Memang Jantan, dan Jebol Ya Mas

  • Indonesia Diguncang Gempa 8 Kali Hari Ini 7 Juli 2024, Paling Kencang di Batang Jateng

  • Kabar Daerah

  • Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Selasa 9 Juli 2024, Cek Persyaratan dan Harga Terbaru

  • Kode Morse Harian Hamster Kombat Selasa 9 Juli 2024: Klaim 3 Kartu Combo dan Dapatkan Jutaan Koin Gratis!

  • Program-Program Unggulan Khofifah Indar Parawansa Sukses Turunkan Kemiskinan di Jatim Hingga 9,79%

  • Pegi Setiawan Bebas dari Kerangkeng Polda Jabar, Lalu Kapolri Akan Tindaklanjuti Begini

  • Rumah Wartawan di Karo Dibakar, 4 Meninggal, Polda Sumut Tangkap 2 Pelaku

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat