kievskiy.org

Bahayakan Perjalanan Kereta, Puluhan Bangunan Liar di Cirebon Dibongkar

Puluhan petugas membongkar puluhan bangunan liar di sepanjang rel di Desa Buntet dan Mertapada dibongkar Rabu, 15 Desember 2021.
Puluhan petugas membongkar puluhan bangunan liar di sepanjang rel di Desa Buntet dan Mertapada dibongkar Rabu, 15 Desember 2021. /Pikiran Rakyat/Ani Nunung Aryani

PIKIRAN RAKYAT - Sedikitnya 34 unit bangunan liar, di sepanjang rel di Desa Buntet dan Mertapada, dibongkar Rabu, 15 Desember 2021.

Pembongkaran bangunan liar, dari mulai warung dan tempat usaha lain, termasuk dua pos kamling, dilakukan puluhan personel PT KAI Daop 3 Cirebon, dibantu unsur kewilayahan, termasuk pemilik bangunan.

Menurut Manager Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Suprapto, pembongkaran dilakukan karena puluhan bangunan liar tersebut mengganggu, dan membahayakan perjalanan kereta api.

"Pembongkaran bangunan liar dilakukan untuk mengembalikan fungsi pondasi pendukung jalur rel dan jembatan rel ke fungsi semula, sehingga perjalanan kereta api tetap aman dan lancar,” kata Suprapto.

Baca Juga: Bukan untuk Doddy Sudrajat, Surat Terakhir dari Vanessa Angel Buat Sosok Tak Terduga Tercengang

Bangunan liar tersebut berdiri di sekitar jalur rel KM 231+950 sampai KM 232+100 (Stasiun Luwung – Stasiun Sindang Laut), di wilayah Desa Buntet dan Desa Mertapada, Kabupaten Cirebon.

Tidak seperti penertiban di wilayah lain yang kerap berakhir ricuh, penertiban kali ini berjalan lancar dan aman.

"Para pemilik bangunan liar menyadari bangunan mereka berdiri di lahan yang bukan semestinya," katanya.

Baca Juga: Kumpulan Kode Redeem FF 16 Desember 2021, Menangkan Banyak Item dari Free Fire Indonesia

Sebelum eksekusi, katanya, pihak PT KAI Daop 3 Cirebon, melaksanakan kegiatan persuasif kepada para pemilik bangunan liar yang berdiri di lahan PT KAI tersebut. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat