kievskiy.org

Ingin Cepat Tangani Banjir di Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum Berbagi Tugas

RIDWAN Kamil mengunjungi sejumlah lokasi terdampak banjir di Bekasi menggunakan helikopter dilanjut perahu karet. Banyaknya lokasi banjir di Jawa Barat membuat Ridwan Kamil membagi tugas dengan wakil gubernur Uu Ruzhanul Ulum.*
RIDWAN Kamil mengunjungi sejumlah lokasi terdampak banjir di Bekasi menggunakan helikopter dilanjut perahu karet. Banyaknya lokasi banjir di Jawa Barat membuat Ridwan Kamil membagi tugas dengan wakil gubernur Uu Ruzhanul Ulum.* /Video Dok. Humas Jabar Video Dok. Humas Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan terus membantu dan mengkoordinasikan masalah-masalah terkait bencana banjir di Jawa Barat, khususnya yang saat ini terjadi di daerah Bekasi dan Bogor, juga di Kabupaten Bandung Barat.

“Saya mengunjungi lokasi banjir di Bekasi dan Bogor. Pa Wagub (Uu Ruzhanul Ulum) mengunjungi titik terdampak banjir di Kabupaten Bandung Barat," ujar Ridwan Kamil, Kamis 2 Januari 2020.

Ridwan Kamil memastikan, pihaknya tidak butuh waktu lama untuk menerjunkan personel juga mendistribusikan logistik untuk daerah terdampak bencana. Seketika bencana terjadi, saat itu pula bantuan langsung dikirim. 

"Pemerintah Provinsi Jawa Barat bergerak cepat mengevakuasi dan memberikan bantuan ke daerah-daerah yang terdampak bencana banjir di Jawa Barat,” kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: Soal Banjir, Dedi Mulyadi: Kita Seolah Membenci Alam

Hari sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana melansir ada 169 titik banjir di seluruh wilayah Jabodetabek dan Banten. Kepala Pusdatinkom BNPB Agus Wibowo menyebutkan 97 titik banjir tersebut berada di Provinsi Jawa Barat, dengan rincian Kabupaten Bekasi 32 titik, Kota Bekasi 53 titik, dan Kab. Bogor 12 titik.

Kedalaman banjir tertinggi sebesar 2,5 m terjadi di Perum Beta Lestari, Jatirasa, Jatiasih, Kota Bekasi. Sedangkan genangan dengan tinggi muka air banjir 1 meter hingga 2 meter terdapat 49 titik. 

Pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Jawa Barat dan Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat mengaku sejak hari kejadian, Senin 1 Januari 2020 telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat, serta menerjunkan bantuan tim dan logistik ke titik-titik bencana. Sebanyak 10 buah river boat kapasitas 10 orang telah disalurkan ke Bekasi.

Baca Juga: Curah Hujan Memuncak pada Februari, DPR Beri Isyarat Waspada

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat