kievskiy.org

Pembangunan Tol BORR 3A Molor, Target Juni 2020 Rampung

KENDARAAN melintasi proyek pembangunan Tol Lingkar Luar Bogor (BORR) seksi 3A di Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor, Rabu, 22 Januari 2020. Pembangunan Tol BORR seksi 3A yang seharusnya rampung Desember 2019, tertunda hingga tiga bulan ke depan.*
KENDARAAN melintasi proyek pembangunan Tol Lingkar Luar Bogor (BORR) seksi 3A di Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor, Rabu, 22 Januari 2020. Pembangunan Tol BORR seksi 3A yang seharusnya rampung Desember 2019, tertunda hingga tiga bulan ke depan.* /WINDIYATI RETNO SUMARDIYANI/PR

PIKIRAN RAKYAT – Pembangunan Tol Lingkar Luar Bogor  (BORR) IIIA  yang ditargetkan  rampung  Desember 2019 dipastikan molor hingga tiga bulan ke depan. 

Ada beberapa kendala yang menyebabkan proyek tak selesai sesuai jadwal yakni  pembebasan lahan dan utilitas, hingga  penangguhan pekerjaan akibat ambrolnya  cetakan pearhead di kolom P109.

Manajer Proyek PT PP  Yusuf Luqman menuturkan,  hingga  Rabu, 22 Januari 2020, progres pembangunan Tol BORR IIIA baru mencapai  80 persen.

Baca Juga: Lupakan Masalahnya dengan Nikita Mirzani, Ussy dan Andhika Pratama Umumkan Kehamilan Anak ke-5

PT PP menargetkan,  pengerjaan Tol BORR IIIA bisa rampung  pada Maret atau April 2020.

Nantinya, proses uji layak fungsi dan layak operasional juga diharapkan  selesai  Mei atau April, sehingga tol tersebut bisa digunakan secara resmi pada Juni 2020. 

“Proyek ini secara kontrak diselesaikan Desember, ada beberapa hal  yang jadi kendala, sehingga  kita diizinkan untuk memperpanjang waktu pengerjaan sampai April. Kita sama-sama tahu,  pada bulan Juni ada kejadian di P109 yang jadi heboh sehingga kami di suspend dua bulan. Ada kendala juga dari sisi pihak ketiga masalah pembebasan lahan yang sekarang juga masih berjalan,” ujar Yusuf Luqman di Kota Bogor, Rabu.

Baca Juga: Modifikasi Rem Asal-asalan Jadi Penyebab Kecelakaan Bus Terguling di Subang, Korban Tewas Bertambah

Menurut Yusuf, secara garis besar,  pekerjaan proyek tol sepanjang 2,85 kilometer dari Simpang Yasmin, Kelurahan Cibadak hingga  Simpang Semplak, Kayumanis  sudah  hampir selesai.

PT PP sedang fokus mengerjakan jalur naik dan turun sepanjang 600 meter di  jalur Cibadak dan Kayumanis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat