kievskiy.org

WNA Korea Selatan Asyik Main Golf di Tengah PSBB Sumedang, Petugas Tutup BGG

Sejumlah warga Korea Selatan dari Jakarta dan Banten, sedang asyik bermain golf  di Bandung Giri Gahana (BGG) Golf di Jatinangor di saat pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di Kab. Sumedang, Senin (27/4/2020). . Petugas Divisi PAM dan Gakkum  Gugus Tugas  Covid-19 Kab. Sumedang wilayah Jatinangor,  langsung menghentikan kegiatan golf dan aktivitas hotel di BGG Golf karena melanggar ketentuan PSBB.*
Sejumlah warga Korea Selatan dari Jakarta dan Banten, sedang asyik bermain golf di Bandung Giri Gahana (BGG) Golf di Jatinangor di saat pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di Kab. Sumedang, Senin (27/4/2020). . Petugas Divisi PAM dan Gakkum Gugus Tugas Covid-19 Kab. Sumedang wilayah Jatinangor, langsung menghentikan kegiatan golf dan aktivitas hotel di BGG Golf karena melanggar ketentuan PSBB.* /ADANG JUKARDI/PR

PIKIRAN RAKYAT – Petugas Divisi PAM dan Gakkum  Gugus Tugas  Covid-19 Kab. Sumedang wilayah Jatinangor, menghentikan kegiatan golf dan aktivitas hotel di Bandung Giri Gahana (BGG) Golf di Jatinangor.

Di saat pemberlakuan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), BGG tetap beroperasi, hingga dituup Senin, 27 April 2020.

Petugas mendapati para pemain golf  warga Korea Selatan, dari Jakarta dan Banten, tengah asyik bermain golf tanpa menghiraukan aturan dan pemberlakuan PSBB.

Baca Juga: 12 Ribu Paket Bansos Gubernur Jabar Sudah Tersalurkan

Setelah menutup kegiatan golf dan aktivitas hotel, petugas juga melayangkan surat teguran keras kepada pengelola BGG Golf  untuk tidak melakukan kegiatan itu lagi.

“Kejadian ini sangat disayangkan. Apalagi para pemain golf ini berasal dari luar daerah bahkan  zona merah. Hal itu,  dilihat dari kendaraannya berplat B dan A, yakni Jakarta dan Banten,” kata Petugas  Divisi PAM dan Gakkum  Gugus Tugas  Covid-19 Kab. Sumedang wilayah Jatinangor yang juga Kasi Trantib Kec. Jatinangor, Yuli Handaka didampingi unsur TNI kepada wartawan di BGG Golf di Jatinangor, Senin.

 Baca Juga: Lebih Sederhana, Messenger Rooms akan Hadir di WhatsApp

Menurut dia, penutupan aktivitas hotel dan kegiatan golf oleh warga  Korsel di BGG Golf tersebut, atas perintah Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kab. Sumedang yang juga Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiwan.

Hal itu, sehubungan Erwan mendapati beberapa orang warga Korsel  menggunakan mobil berplat B dan A, terkena pemeriksaan di posko cek poin C (daerah perbatasan) di Jatinangor, Minggu 26 April 2020.

Kepada petugas mereka ungkapkan ingin bermain golf fi BGG.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat