kievskiy.org

Suhaeni Warga Pangandaran Sembuh Covid-19, Keluarga dan Tenaga Medis yang Pernah Kontak Negatif

BUPATI Pangandaran H Jeje Wiradinata saat berkunjung ke rumah Suhaeni pasien Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh.*
BUPATI Pangandaran H Jeje Wiradinata saat berkunjung ke rumah Suhaeni pasien Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh.* /Dok. Humas Pangandaran

PIKIRAN RAKYAT - Suhaeni (50) Pasien Dalam Pengawasan (PDP) warga Desa Cintaratu, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata saat mengunjungi rumahnya, Kamis, 21 Mei 2020.

Awal terpapar Covid-19, Suhaeni mengalami kehilangan kesadaran dan dirujuk ke RSUD Banjar, setelah menjalani perawatan di Puskesmas Selasari, Kec Parigi. Dari hasil Swab yang pertama, Suhaeni dinyatakan positif Covid-19 dan menjalani rawat inap di ruangan isolasi RSUD Banjar.

Baca Juga: Polytama Propindo Bagikan Paket Suplemen kepada Tenaga Medis di Jakarta, Indramayu, dan Pulau Galang

Setelah mendapat penanganan medis oleh para dokter dan tenaga medis di RSUD Banjar. Hasil Swab kedua, Suhaeni dinyatakan negatif Covid-19. Kondisinya semakin membaik. Dan, dokter menyatakan sehat serta dapat melakukan aktifitas sendiri, sehingga dokter memperbolehkan pulang dan harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.

Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata membenarkan, setelah dinyatakan sehat dan diperbolehkan pulang ke rumahnya, Suhaeni harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sambil menunggu hasil Swab yang ketiga.

Baca Juga: Jelang Lebaran, KBRI Amman Bagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT)

"Alhamdulillah hasil Swab yang ketiga sudah keluar dan Suhaeni dinyatakan benar-benar sudah sembuh dari wabah virus corona," ungkap Jeje.

Bahkan kata Jeje, 28 orang yang terdiri dari keluarga dan tenaga medis di Puskesmas Selasari yang pernah kontak dengan Suhaeni pun sudah menjalani pemeriksaan rapid test dan swab serta menjalani karantina selama 14 hari.

Baca Juga: Seribu Paket Sembako dari PSMTI untuk Warga Babakan Ciparay

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat