kievskiy.org

Pemberangkatan Haji 2020 Dibatalkan, DPRD Jabar: Ini Kemaslahatan Bersama

Ilustrasi pelaksanaan ibadah haji.
Ilustrasi pelaksanaan ibadah haji. /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Ketua Komisi V DPRD Jawa Barat Abdul Hadi Wijaya meminta jemaah haji yang batal berangkat pada tahun ini untuk bersabar.

Menurutnya, calon jemaah haji diharapkan dapat melihat pembatalan ibadah haji dari aspek lain.

Ia pun mencontohkan dengan kepanitian haji yang akan melibatkan puluhan ribu orang yang harus berjalan sesuai prosedur.

Baca Juga: Titi Kamal Nostalgia, Pamer Surat Cintanya untuk Christian Sugiono Tahun 1999 Silam 

Pasalnya, jika ada satu langkah yang bermasalah maka akan berdampak besar bagi prosedur yang lain.

“Bagaimana kolosalnya kepanitiaan haji, puluhan ribu orang terlibat dari manajemen transportasinya," kata dia saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel, pada Rabu 3 Juni 2020.

"Manajemen ibadahnya, akomodasinya, dan kalau Syawal ini tidak diambil keputusan nanti akan terhambat,” lanjutnya.

Baca Juga: Tunggu Kepastian Kompetisi, Pelatih Persib Putri Sudah Siapkan Beberapa Opsi 

Ia pun tidak membantah jika jemaah akan merasakan kecewa di dalam dirinya jika keberangkatan haji tidak dilanjutkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat