kievskiy.org

Profil Ade Yasin, Bupati Bogor yang Terjerat OTT KPK Terkait Kasus Dugaan Suap

Bupati Bogor Ade Yasin.
Bupati Bogor Ade Yasin. /Instagram.com/@ademunawarohyasin Instagram.com/@ademunawarohyasin

PIKIRAN RAKYAT – Bupati Bogor Ade Yasin, terjerat Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ade Yasin ditangkap KPK pada Selasa, 26 April 2022 terkait dugaan suap menyuap.

Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara KPK, Ali Fikri membenarkan soal penangkapan terhadap Ade Yasin.

"Kegiatan tangkap tangan ini dilakukan karena ada dugaan tindak pidana korupsi pemberian dan penerimaan suap," ujar Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, Rabu, 27 April 2022.

Baca Juga: Selain Bupati Bogor Ade Yasin, KPK Juga Tangkap Anggota BPK Jawa Barat

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari portal resmi Kabupaten Bogor, perempuan bernama Ade Yasin Munawaroh itu merupakan putri daerah yang lahir pada 29 Mei 1968, atau kini berumur 53 tahun.

Ade Yasin diketahui telah menjabat sebagai Bupati Bogor sejak tahun 2018, berpasangan dengan wakil bupati, Iwan Setiawan.

Sebelum terjun ke dunia politik, perempuan lulusan Strata-2 (S2) Universitas Djuanda Bogor itu sempat menjadi advokat dari tahun 2000 hingga 2009.

Ade Yasin kemudian mulai berkiprah di dunia politik dengan menjadi Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor pada tahun 2010-2016.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat