kievskiy.org

Antisipasi Penularan PMK, Interaksi dengan Rusa Istana Kepresidenan Dilarang

SEJUMLAH rusa di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Jalan Ir H Djuanda, Kota Bogor, Rabu (22/6/2022). Status Kota Bogor sebagai zona tertular penyakit mulut dan kuku (PMK) membuat Pemkot Bogor mengimbau masyarakat agar tidak memberi makan rusa.
SEJUMLAH rusa di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Jalan Ir H Djuanda, Kota Bogor, Rabu (22/6/2022). Status Kota Bogor sebagai zona tertular penyakit mulut dan kuku (PMK) membuat Pemkot Bogor mengimbau masyarakat agar tidak memberi makan rusa. /Pikiran-Rakyat.com/Lingga Arvian Nugroho

PIKIRAN RAKYAT - Kota Bogor yang sebulan lalu masuk wilayah bebas penyakit mulut dan kuku (PMK) kini sudah masuk ke dalam wilayah zona tertular.

Selain mengancam ternak, PMK juga bisa mengancam ratusan rusa yang berada di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Jalan Ir H Djuanda, Kota Bogor.

Untuk mencegah penularan PMK ke rusa-rusa di area Kompleks Istana, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengeluarkan imbauan agar masyarakat tidak berwisata dengan memberi makan rusa dari pedestrian seputar Kebun Raya Bogor.

Imbauan itu dituangkan dalam flyer yang disebarkan melalui media sosial. Bima Arya mengatakan, saat ini rusa di Istana Kepresidenan Bogor masih dalam kondisi baik.

Baca Juga: Kabar Bayi Diberi Nama Mirip Eril Sampai ke Atalia Praratya, Istri Ridwan Kamil Itu Beri Tanggapan

Meski demikian, harus dipastikan ratusan rusa itu jangan sampai tertular PMK. Meski tak menular ke manusia, manusia bisa menjadi media penyebaran virus.

"Sudah ada koordinasi dan sudah diperiksa juga. Kondisinya sudah baik. Rusa istana itu liar," ujarnya, Selasa 21 Juni 2022.

Untuk memastikan tidak ada interaksi antara pengunjung dengan rusa dari luar pagar istana, Bima Arya akan menurunkan Satpol PP Kota Bogor untuk berjaga di lokasi saat Sabtu dan Minggu.

Pada akhir pekan, biasanya masyarakat berbondong-bondong berwisata memberi makan rusa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat