kievskiy.org

Fakta Terbaru Kecelakaan Maut di Cibubur Bekasi, KNKT: Sopir Ingin Mengerem, Tapi Tak Bisa

Adapun hasil investigasi kecelakaan maut di Kota Bekasi dirilis lengkap oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) pada Selasa, 18 Oktober 2022.
Adapun hasil investigasi kecelakaan maut di Kota Bekasi dirilis lengkap oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) pada Selasa, 18 Oktober 2022. /Pixabay/ValinPy4 Pixabay/ValinPy4

PIKIRAN RAKYAT - Sempat viral musibah kecelakaan maut yang melibatkan truk Pertamina di salah satu jalan raya padat kendaraan di Kota Bekasi, Jawa Barat.

Menewaskan 10 orang, kecelakaan maut truk Pertamina dengan sejumlah pengendara motor berlangsung begitu memilukan pada Senin, 18 Juli 2022 lalu.

Setelah tiga bulan berlalu, kini telah keluar hasil investigasi tentang penyebab kecelakaan maut truk Pertamina di Kota Bekasi.

Adapun hasil investigasi kecelakaan maut di Kota Bekasi dirilis lengkap oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) pada Selasa, 18 Oktober 2022.

Baca Juga: Pengacara Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Ajukan Keberatan, Minta 6 Hal ke Majelis Hakim

KNKT menjelaskan bahwa sopir yang mengemudikan truk Pertamina telah merasakan keanehan pada kendaraannya.

Dalam hal ini, sang sopir mengaku sempat mendengar suara desis udara, tetapi tidak memeriksa lebih lanjut pada kendaraannya.

Akhirnya, sopir baru menyadari saat sedang dalam perjalanan, bahwa ada rem kurang pakem di kendaraannya itu.

"Saat melewati Tol Rawamangun-Cawang, sopir mendengar suara mendesis. Pengemudi memeriksa kendaraan, namun tidak menemukan sumber suara. Selama perjalanan pengemudi merasakan rem kurang pakem," ujar Subkomite Investigasi Lalu Lintas Angkutan Jalan KNKT, Ahmad Wildan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat