kievskiy.org

Jasad Bocah Perempuan Ditemukan,Okih: Kecelakaan Sungai Kedua yang Tewaskan 3 Anak Dalam Sepekan Ini

Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jasad bocah perempuan yang terseret arus dan tenggelam di Sungai Cimahi, Kampung Salamanjah, Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jabar pada Sabtu 20 Juni 2020.
Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jasad bocah perempuan yang terseret arus dan tenggelam di Sungai Cimahi, Kampung Salamanjah, Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jabar pada Sabtu 20 Juni 2020. /ANTARA/Aditya Rohman

PIKIRAN RAKYAT - Jasad seorang bocah perempuan berusia 10 tahun ditemukan TIM SAR gabungan. Temuan jasad bocah itu menyusul kecelakaan terseretnya korban oleh arus Sungai Cimahi, Kampung Salamanjah, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu 20 Juni 2020.

Temuan korban kasus kecelakaan sungai ini adalah yang kedua kalinya dalam sepekan terakhir. Ketua Forum Koordinasi SAR Daerah (FKSD) Kabupaten Sukabumi, Okih Fajri, mengatakan dalam sepekan terakhir sudah dua kasus kecelakaan sungai yang menewaskan tiga anak.

Kejadian pertama pada Rabu, 17 Juni 2020 dua anak tewas saat berenang di Sungai Cigunung Bendungan Cimerong, Kampung Cijambu, RT 002/001, Desa Sukasari, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Song Joong Ki Akhirnya Buka-bukaan Soal Hidup Usai Cerai dari Song Hye Kyo

Dan pada Sabtu 20 Juni 2020 ini seorang bocah perempuan ditemukan meninggal setelah tenggelam di Sungai Cimahi, Kampung Salamanjah, Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak, Sukabumi, Jawa Barat.

Sementara itu, lebih lanjut kasus temuan jasad bocah perempuan berusia 10 tahun itu, menurut Okih, ditemukan sekitar 100 meter dari lokasi kejadian.

"Jasad korban yang diketahui bernama Sindi Herawati ditemukan sekitar 100 meter dari lokasi kejadian musibah di Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak," kata Okih, Sabtu 20 Juni 2020.

Baca Juga: Berikan Manfaat, Yayasan Wani Amal Gelar Program Berbagi Tongkat dan Ngaji Bareng

Informasi yang dihimpun dari tim SAR, almarhumah yang rumahnya tidak jauh dari aliran sungai yang merenggut nyawanya itu sekitar pukul 12.30 WIB bermain air bersama rekan-rekannya di sekitar aliran sungai. Diduga batu yang dipijaknya licin, korban akhirnya terpeleset dan tubuh mungilnya langsung terbawa arus sungai.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat