kievskiy.org

Harga Sembako di Bekasi Mulai Naik Jelang Tahun Baru 2023, Warga Diimbau Tidak Panik

Pedagang memilah telur di Pasar Bojongmangu Kabupaten Bekasi.
Pedagang memilah telur di Pasar Bojongmangu Kabupaten Bekasi. //Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy/ariesant /Pikiran Rakyat/Tommi Andryandy/ariesant

PIKIRAN RAKYAT - Harga bahan pokok di berbagai pasar di Kabupaten Bekasi mulai naik menjelang pergantian tahun.

Cabai dan daging sapi menjadi komoditas dengan kenaikan tertinggi. Sedangkan telur yang semula harganya meningkat, kini berangsur turun.

Kendati mengalami lonjakan, masyarakat diimbau tidak panik. Kenaikan ini diyakini bakal tetap terkendali seiring dengan ketersediaan bahan pokok yang tetap terjaga.

Berdasarkan hasil survei di Pasar Baru Cikarang, berbagai varian cabai mengalami kenaikan. Tertinggi terjadi pada cabai merah keriting yang kini harganya mencapai Rp35.000 per kilogram. Padahal sebelumnya, cabai yang terkenal akan pedasnya itu dibanderol Rp30.000 per kilogram.

Baca Juga: Sidak Sembako di Pasar Atas Cimahi, Gubernur Jabar Temukan Harga Telur dan Daging Ayam Naik

Cabai hijau keriting juga turut naik dari semula Rp30.000 per kilogram menjadi Rp32.000 kilogram. Kenaikan ini diikuti oleh cabai merah besar yang naik dari Rp40.000 menjadi Rp42.000 per kilogram. Kemudian cabai hijau besar naik dari Rp25.000 menjadi Rp28.000 per kilogram.

Kenaikan juga terjadi pada daging sapi yang saat ini menyentuh angka Rp140.000 kilogram, dari semula Rp135.000. Namun demikian, harga tersebut khusus untuk daging sapi pada bagian paha belakang. Sedangkan paha depan cenderung stabil yakni Rp140.000 per kilogram. Harga stabil pun ditunjukkan pada daging sapi beku yang harganya masih di angka Rp90.000 per kilogram.

Salah seorang pedagang, Yusuf (35), mengaku kenaikan harga sudah terjadi sejak beberapa waktu terakhir. Memasuki akhir tahun harga kerap meningkat seiring dengan peningkatan permintaan dari pembeli.

“Jadi memang dari sananya sudah demikian, naik. Siklusnya sering kaya begini, kalau mau akhir tahun sering naik. Tapi kalau sekarang dari awal, seminggu lalu sudah naik,” kata dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat