kievskiy.org

Pemudik Lebaran 2023 Diminta Berhati-hati Saat Lewat Jalur Gentong Tasikmalaya

Arus lalu lintas di jalur Gentong Tasikmalaya terlihat landai, Kamis, 29 Oktober 2020.
Arus lalu lintas di jalur Gentong Tasikmalaya terlihat landai, Kamis, 29 Oktober 2020. /Pikiran Rakyat/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Kasat Lantas Polres Tasikmalaya Kota AKP Tejo Reno Indratno mengingatkan agar pemudik yang melintasi Jalur Gentong, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Pasalnya kawasan tersebut rawan kecelakaan lalu lintas.

Dia menuturkan, sudah banyak pos pengamanan yang disediakan yang dapat digunakan pemudik untuk beristirahat.

"Itu memang diperuntukkan masyarakat yang berkendara," ujarnya di Tasikmalaya, Senin 17 April 2023.

Dikatakan olehnya, Kepolisian Resor Tasikmalaya Kota telah menyiapkan pos dan personel guna memberi pengamanan dan pengaturan pada saban titik mudik nasional di Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: Legenda Persib Encas Tonif Meninggal Dunia, Pemberi Piala Soeratin Pertama untuk Maung Bandung

"Kami sudah lakukan uga pengamanan sejak Jumat (14 April 2023) untuk pra-Operasi Ketupat, khususnya di Jalur Gentong," tuturnya seperti dilaporkan Antara.

Dia mengungkapkan, sejak digelar Operasi Ketupat 2023, dilaporkan sudah terjadi kecelakaan beruntun melibatkan tiga kendaraan di Jalur Gentong, Minggu 16 April 2023. Kecelakaan tersebut mengakibatkan sejumlah pemudik pengendara sepeda motor mengalami luka-luka.

Atas kejadian tersebut, Tejo meminta agar pengguna jalan selalu waspada dan berhati-hati. Dia juga meminta agar pengendara tak memaksakan diri.

Baca Juga: Hasil Survei CiGMark: Puas Akan Kinerja, Warga Jabar Menginginkan Lagi Ridwan Kamil Maju Pilgub

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat