kievskiy.org

Ikut Arahan Jokowi, Ridwan Kamil Tak Gelar Open House

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. /Dok. Humas BKKBN Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Instruksi pejabat tidak menyelenggarakan open house lebaran akan diterapkan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan jajarannya pada perayaan Idul Fitri 1444 Hijriyah tahun ini. 

Hal itu seiring dengan Sekretariat Kabinet yang telah menerbitkan surat R-0055/Seskab/DKK/3/2022 yang terbit pada tanggal 24 Maret 2022. 

Dalam surat yang ditandatangani Sekretaris Kabinet Pramono Anung itu menginstruksikan agar kegiatan buka bersama maupun open house tidak digelar tahun ini meski pandemi melandai.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Barat Ika Mardiah menuturkan hal itu saat dihubungi, Kamis, 20 April 2023.

Baca Juga: Daftar Lokasi Sholat Ied di Kota Bandung 21 April 2023, Tersebar di 27 Titik

Ditegaskan Ika, tak hanya gubernur, wakil gubernur dan juga sekda Jabar pun tidak akan menggelar hal serupa. 

"Tidak ada open house," ucapnya. 

Ika menuturkan, bagi warga yang ingin bersilaturahmi dengan Gubernur Jabar dapat memanfaatkan momen salat ied yang akan dipusatkan Pemprov Jabar di Masjid Raya Al Jabbar (MRAJ).

Sebelumnya, dikutip dari keterangan Diskominfo Jabar, Gubernur Ridwan Kamil akan berada di Al Jabbar hingga pukul 7 lebih setelah sholat Idulfitri.

Baca Juga: Akui Lelah 20 Tahun Jadi Janda, Desy Ratnasari Ungkap Petualangan Cintanya: Aduh

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat