kievskiy.org

Ramai Pengunjung, Pantai Eretan Indramayu Jadi Destinasi Wisata Dadakan Pemudik yang Melintasi Jalur Pantura

Pemudik yang melintasi jalur Pantura padati Pantai Eretan di Indramayu, Jawa Barat.
Pemudik yang melintasi jalur Pantura padati Pantai Eretan di Indramayu, Jawa Barat. /Antara/Hreeloita Dharma Shanti

PIKIRAN RAKYAT – Pantai Eretan di Indramayu, Jawa Barat telah menjelma jadi destinasi wisata dadakan bagi para pemudik yang melintas di jalur Pantura. Sejumlah pemudik mengaku tak sengaja mampir untuk sekedar melepas penat perjalanan. Sedangkan, yang lainnya datang karena ingin mengenang kebersamaan dengan orang terkasih.

Wawan pemudik asal Bogor, misalnya. Ia mengaku mampir karena sudah menghabiskan berjam-jam di jalan mengendarai motor.

“Kebetulan saja sudah beberapa jam di jalan. Enggak sengaja mampir karena istri ingin makan bakso sambil wisata,” ujar pria tersebut.

Wawan bersama istri dan kedua anaknya berencana mudik ke Ciledug, Cirebon Timur. Ia mengendarai sepeda motor karena ingin suasana baru di perjalanan. Di Pantai Eretan, Wawan sekeluarga melepas penat sambil berfoto bersama.

Baca Juga: Muhadjir Effendy Minta Pemudik Lebaran 2023 Tak Istirahat dan Salat di Rest Area di Tol

Sementara itu, Untung yang hendak mudik dari Lebak sengaja mampir ke pantai tersebut untuk mengenang istrinya yang baru wafat tujuh bulan lalu.

“Saya memang setiap mudik sama almarhum istri di sini biasanya foto-foto. Tapi sekarang ya jadi kenangan. Saya setiap tiga bulan ke sini,” ujar Untung mengenang momen bersama mendiang istrinya.

Untung butuh waktu dua hari untuk sampai ke Pantai Eretan. Sebenarnya ia hendak mudik ke Banyuwangi, Jawa Timur. Ia berkendara motor sepanjang jalur yang biasanya dilewati dengan sang istri karena ingin bernostalgia.

Di sisi lain, karena mendadak jadi destinasi pemudik yang melintas di sepanjang jalur Pantura, penghasilan pedagang di Pantai Eretan jadi meningkat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat