kievskiy.org

Mobil Sedan di Pangandaran Ludes Terbakar, Diduga Akibat Korsleting

Sebuah mobil sedang ludes terbakar di jalan Kalipucang Kabupaten Pangandaran pada Senin, 19 Juni 2023.
Sebuah mobil sedang ludes terbakar di jalan Kalipucang Kabupaten Pangandaran pada Senin, 19 Juni 2023. /Dok. Polsek Kalipucang

PIKIRAN RAKYAT - Diduga korsleting, sebuah mobil sedan nopol Z 1195 TG terbakar di jalan wilayah Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran pada Senin, 19 Juni 2023 sekitar pukul 09.30 WIB.

Mobil sedan yang hangus terbakar disopiri Indra Nurhasan (33) warga Dusun Banjarsari RT 08 RW 03 Desa Banjarsari/Banjarsari Kabupaten Ciamis sempat menjadi perhatian warga khususnya pengguna jalan yang kebetulan sedang melintas di lokasi.

Kapolsek Kalipucang Iptu Iman Sudirman membenarkan peristiwa terbakarnya mobil sedan milik warga Banjarsari Kabupaten Ciamis.

Baca Juga: Kronologi Dua Mobil Terbakar di Tasikmalaya, Korban Rugi Puluhan Juta Rupiah

Kata Iman, mobil terbakar terjadi saat dalam perjalanan dari Banjarsari menuju Pangandaran. Tidak terjadi kemacetan, karena posisi mobil berada di pinggir atau di bahu jalan.

"Dari hasil laporan, pemicu kebakaran akibat konsleting arus listrik dari salah satu kabel di bagian mesin depan mobil," uangkap Kapolsek Kalipucang pada Senin, 19 Juni 2023.

Api bisa dipadamkan setelah, armada Pemadam Kebakaran Kabupaten Pangandaran tiba ke lokasi untuk melakukan pemadaman dan pendinginan.

"Api sempat membesar dan menghanguskan hampir seluruh badan mobil. Kemudian Damkar datang untuk memadamkan sisa-sisa api yang masih menyala," ujar Kapolsek Kalipucang.

Tidak ada korban dalam kebakaran mobil sedan tersebut, hanya saja, korban mengalami kerugian material.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat