kievskiy.org

Batal Dipasang Relawan, Akhirnya Merah Putih Berkibar di Lokasi Sejarah Tugu Proklamasi Kota Cirebon

Warga dan pengguna jalan melintas di samping Tugu Proklamasi Kejaksan Kota Cirebon Jawa Barat, bendera di sekitaran tugu ini akhirnya dipasang.
Warga dan pengguna jalan melintas di samping Tugu Proklamasi Kejaksan Kota Cirebon Jawa Barat, bendera di sekitaran tugu ini akhirnya dipasang. /Pikiran-Rakyat.com/Egi Septiadi

PIKIRAN RAKYAT - Bendera Merah Putih akhirnya terpasang di sekitar Tugu Proklamasi Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon, Jawa Barat, bendera dipasang setelah sebelumnya dikritik pada sehari sebelum kemerdekaan, belum terpasang satu bendera pun di lokasi bersejarah tersebut.

Berdasarkan informasi dari Tim Relawan Penanggulangan Covid-19, Prabu Diaz sebelumnya tim relawan sendiri akan memasang bendera di lokasi tersebut. Namun, saat hendak memasang ada petugas dari Pemkot Cirebon ikut juga memasangnya.

"Iya saat kami lagi masang bendera merah putih, diwaktu yang bersamaan datang dari bagian umum, ikut masang juga dengan bendera lebih bagus, jadi kami akhirnya kami tidak ikut masang, " katanya saat dikonfirmasi via WhatsApp.

Baca Juga: 5 Kesalahan Umum saat Mewarnai Rambut, Jangan Sampai Rambutmu Malah Rusak

Diberitakan sebelumnya, di tengah maraknya persiapan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUTRI) ke 75 banyak bendera merah putih yang terpasang di pinggir jalan, di depan rumah warga, di gedung perkantoran di Kota Cirebon, Jawa Barat.

Namun ada pemandangan yang memprihatinkan, tugu proklamasi sebagai tempat bersejarah kemerdekaan di Cirebon, justru tidak ada satu pun bendera yang terpasang.

Hal tersebut diungkapkan Pemerhati Budaya Cirebon Mustaqim Asteja, menurut dia tugu proklamasi adalah lokasi bersejarah sebagai bukti dalam menegakan NKRI baik dari dalam maupun dari luar, melihat kondisi tersebut pihaknya mengaku prihatin dan miris dengan tidak terpasangnya sangsaka merah putih.

Baca Juga: Anak Berusia Tujuh dan Dua Tahun di Kabupaten Cirebon Positif Covid-19, Klaster dari Empat Kecamatan

"Sampai dengan hari ini sehari sebelum HUT RI 17 Agustus 2020, tidak ada satu bendera merah putih terpasang, ini seperti dilupakan oleh pemerintah lewat dinas terkait yang harusnya memasang bendera di sekitaran tugu proklamasi itu," katanya kepada Pikiran Rakyat.com.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat