kievskiy.org

Ridwan Kamil Bahas Kawasan Segitiga Rebana, Banyak Investor Tertarik hingga Ciptakan Lapangan Kerja

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. /Pikiran-rakyat.com/Asep M Saefuloh

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menjelaskan Pelabuhan Patimban tahap satu sudah bisa diresmikan dan digunakan sebelum akhir tahun 2020.

Ia mengatakan pihaknya memberikan dukungan yang maksimal terutama dalam keberhasilan untuk pembebasan lahan.

Hal tersebut diungkapkannya usai menghadiri rapat terbatas bersama sejumlah menteri Kabinet Kerja pada Selasa 22 September 2020.

Baca Juga: Denda PBB Digratiskan di Kabupaten Bekasi, Catat Kapan Waktunya! Ringankan Beban Warga, Dongkrak PAD

"Patimban itu adalah pintu gerbang pembuka lahirnya kawasan Metropolitan baru yaitu kawasan rebana yaitu Cirebon, Patimban dan Kerdajati," ujarnya.

Sehingga Jawa Barat memiliki tiga wilayah Metropolitan yaitu Bodbek, Bandung Raya, dan Rebana.

Ia pun akan menghadirkan 10 kota baru, dan jika lancar, dapat memberikan lima juta lapangan pekerjaan dalam 15 tahun.

Baca Juga: Bandingkan Gaya Kepemimpinan Presiden Jokowi dan SBY, Jusuf Kalla Sebut Salah Satu Lebih Terarah

Pergerakan ini juga, lanjut Ridwan, dapat menumbuhkan perekonomian Jawa Barat hingga empat persen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat