kievskiy.org

Imbauan Ridwan Kamil untuk Warga Jakarta: Jangan Dulu Berwisata ke Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. /Pikiran-rakyat.com/Asep M Saefuloh

PIKIRAN RAKYAT - Akhir pekan biasa dijadikan sebagai waktu berwisata baik bersama keluarga maupun kerabat.

Banyak destinasi wisata yang dapat dikunjungi terutama di wilayah Jawa Barat.

Namun, di masa pandemi ini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil lebih memperketat berbagai aturan untuk meminimalisir potensi penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Mau Jelazah Luar Angkasa? Astronaut Wanita Pertama Indonesia, Pratiwi Sudarmono Bocorkan Syaratnya!

Seperti baru-baru ini, pria yang kerap disapa Kang Emil itu mengimbau agar aktivitas wisata atau bepergian bagi warga DKI Jakarta tidak ke Jawa Barat.

Hal itu mengingat daerah ibu kota yang kini tengah menjalani PSBB total terhitung sejak tanggal 14 September 2020.

Sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-Depok.com dalam artikel "Soal PSBB Total, Ridwan Kamil Imbau Warga Jakarta Tak Berwisata ke Jawa Barat", Kang Emil menyoroti pergerakan warga Jakarta yang berwisata atau berkunjung ke Jawa Barat pada akhir pekan.

Baca Juga: Link Pendaftaran Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2020, Tersedia untuk Masyarakat Umum dan PNS 

"Kami mengimbau kepada warga Jakarta, jangan dulu bepergian, berwisata ke Jawa Barat, ya. Karena itu (tempat wisata) hampir 70 persen (wisatawan) di Bogor kan, warga Jakarta," kata Kang Emil.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat