kievskiy.org

Caleg Stres di Subang Teror Warga Pakai Petasan, Satu Orang Meninggal Dunia

Ilustasi petasan.
Ilustasi petasan. /Pixabay/Till Frers

PIKIRAN RAKYAT - Calon anggota legislatif (Caleg) di Kabupaten Subang, Jawa Barat, melakukan aksi teror dengan menggunakan petasan usai gagal dalam Pemilu 2024. Caleg DPRD itu tidak hanya meneror warga, tetapi juga diduga membongkar jalan bantuan yang dia bangun.

Dalam video yang beredar, tampak caleg berinisial AH tersebut menyalakan petasan di menara masjid di Tegalkoneng, Desa Tambakjati, Kecamatan Patokbeusi, Subang. Aksi teror petasan tersebut dilakukan siang dan malam bersama pendukungnya.

Tidak hanya di satu tempat, AH dan pendukungnya melakukan aksi teror petasan di sejumlah titik yang perolehan suaranya jelek. Dia bahkan menyuruh anak buahnya menyalakan petasan jumbo di wilayah yang perolehan suaranya jelek.

Warga Jadi Korban, 1 Orang Tewas

Akibat dentuman petasan tersebut, sembilan orang dilarikan ke Rumah Sakit (RS). Sebagian besar mengalami pusing hingga jantung berdebar kencang.

Beberapa warga masih dirawat, sedangkan satu warga sudah pulang dari puskesmas. Ada pula seorang warga bernama Dayeh (60) yang meninggal dunia terkena serangan jantung akibat teror petasan dari caleg gagal tersebut.

"Korban sempat kesulitan mendapatkan perawatan hingga akhirnya meninggal pada Sabtu sore kemarin,” kata kerabat korban, Daspin pada Minggu 25 Februari 2024.

Bongkar Jalan 'Sumbangan'

Daspin juga mengatakan bahwa caleg gagal tersebut juga membongkar jalan dan gorong-gorong yang sudah dibangun. Fasilitas umum tersebut dibangun menggunakan dana aspirasi semenjak AH menjadi anggota dewan terpilih.

Jalan beton di sejumlah titik dibongkar, diduga karena kesal karena kekalahannya.

"Jadi pas denger suara petasan itu kaget. Terus emak (Dayeh) kumat gemeteran ngedrop karena kaget. Kemarin dibawa ke Sukamandi," tutur Daspin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat