kievskiy.org

Operasi Keselamatan Lodaya 2024 di Pangandaran Dimulai, Polisi Kerahkan 2.600 Personel

 Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan bersama Wakapolres Kompol Sukmawijaya saat mengecek pasukan apel di lapangan alun-alun Parigi, Minggu 3 Maret 2024.
Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan bersama Wakapolres Kompol Sukmawijaya saat mengecek pasukan apel di lapangan alun-alun Parigi, Minggu 3 Maret 2024. /Humas Polres Pangandaran

PIKIRAN RAKYAT - Polres Pangandaran menggelar apel pasukan di Lapangan Alun-alun Parigi, Minggu, 3 Maret 2024. Apel gelar pasukan tersebut menandai dimulainya Operasi Keselamatan Lodaya 2024 dan pencanangan Aksi Keselamatan Jalan.

Apel dihadiri oleh Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan, Wakapolres Kompol Sukmawijaya, anggota dari jajaran Polres, dan Kodim 0625 Pangandaran serta para Muspika.

Saat ini, Kapolres AKBP Imara Utama bersama Dandim 0625 Letkol Inf. Indra Mardianto Subroto tengah melakukan pengawalan hasil rekapitulasi perolehan suara pada Pemilu 2024 oleh KPU Kabupaten Pangandaran ke KPU Provinsi Jawa Barat.

Usai apel gelar pasukan, Wakapolres Pangandaran Kompol Sukmawijaya mengatakan, Operasi Keselamatan Lodaya dan Pencanangan Aksi Keselamatan Jalan akan digelar pada tanggal 4-17 Maret 2024.

Dia bilang, apel gelar pasukan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan sebelum pelaksanaan Operasi Keselamatan Lodaya dan pencanangan aksi keselamatan di jalan raya di wilayah hukum Polres Pangandaran.

"Operasi ini bertujuan untuk penertiban lalu lintas menjelang bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah tahun 2024," ujar Kompol Sukmawijaya, Minggu, 3 Maret 2024.

Kegiatan ini, lanjut Wakapolres, sesuai amanat Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Polri khususnya Satuan Polisi lalu Lintas bersama Pemerintah yang didukung instansi terkait dan pemangku jalan lainnya memiliki tanggung jawab untuk menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas serta menurunkan titik lokasi kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan dan fatalitas korban guna terciptanya Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif.

Ia mengatakan, jumlah personel yang terlibat dalam Operasi Keselamatan Lodaya 2024 sebanyak 2.600 personel yang terdiri dari 532 personel Satgas Polda Jabar dan Satgasres jajaran sebanyak 2.068 personel.

Tampak dalam kegiatan apel gelar pasukan, seluruh peserta membacakan ikrar Deklarasi Aksi Keselamatan Jalan yang menegaskan komitmen untuk setia kepada Pancasila, UUD 45 serta siap menjaga keutuhan negara kesatuan Republik Indonesia.

Dalam kesempatan itu, Wakapolres juga mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama dengan kepolisian memberikan sosialisasi, edukasi dan partisipasi dalam upaya mewujudkan lalu lintas yang aman, tertib dan keselamatan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat