kievskiy.org

Kronologi Pemuda Cianjur Tewas Tenggelam di Waduk Cirata, Warga Beri Kesaksian

Ilustrasi korban tenggelam.
Ilustrasi korban tenggelam. /Pixabay/Gerd Altmann

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pemuda bernama Hilman (22) yang dilaporkan hilang tenggelam saat memancing di perairan Blok Coklat, Waduk Cirata, Desa Cikidangbayabang, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, akhirnya ditemukan Tim SAR gabungan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian tersebut terjadi sekira pukul 15.00 WIB pada Minggu 10 Maret 2024.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur Asep Kusmana Wijaya mengatakan bahwa tim SAR gabungan berhasil menemukan jenazah korban pada Minggu 10 Maret 2024 malam.

"Korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia, dan jenazahnya ditemukan tidak jauh dari lokasi pertama kali dilaporkan hilang," ujarnya saat dihubungi melalui sambungan telepon pada Senin 11 Maret 2024.

Kesaksian warga

Korban bernama Hilman (22) merupakan warga Kampung Panuusan, Desa Sindangraja, Kecamatan Sukaluyu, Kabupaten Cianjur.

"Sesuai dengan keterangan sejumlah saksi, korban tenggelam ketika tengah memancing bersama kerabatnya di perairan Waduk Cirata dengan menaiki rakit," ucapnya.

Ia mengatakan bahwa usai ditemukan, jenazah korban langsung dievakuasi dan dibawa menggunakan ambulans ke rumah sakit.

"Setelah dibawa ke rumah sakit, jasad diserahkan ke pihak keluarga. Penemuan korban yang tenggelam ini berkat kerja sama tim SAR gabungan yang terdiri dari TNI/Polri, BPBD, Basarnas dan relawan," katanya.

Selain itu ia mengimbau pemancing atau wisatawan yang mengunjungi Waduk Cirata untuk berhati-hati dan mentaati rambu atau arahan dari petugas setempat.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat