kievskiy.org

Kuningan Diguyur Hujan, Warga Diimbau Waspada Potensi Banjir

Ilustrasi hujan deras.
Ilustrasi hujan deras. /Antara/Nova Wahyudi

PIKIRAN RAKYAT - Hujan intensitas ringan hingga sedang disertai petir turun di beberapa daerah wilayah Kabupaten Kuningan, pada Senin, 10 Juni 2024 mulai pukul 17.30 WIB. Sejak beberapa pekan terakhir ini, cuaca di wilayah Kabupaten Kuningan cerah.

Meski terkadang cuaca berubah mendung saat menjelang sore, tapi tidak tidak hujan. Hanya suhu udara terasa panas, tidak seperti biasanya iklim Kuningan yang sejuk.

Terkait hal tersebut, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, Indra Bayu Permana, mengingatkan agar warga waspada terhadap dampak hujan.

"Kami mengimbau agar waspada terhadap potensi bencana banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, sambaran petir dan jalan licin," kata Indra Bayu.

Prediksi BMKG

Meski beberapa wilayah sudah memasuki kemarau, BMKG mengatakan bahwa potensi hujan di sejumlah wilayah Indonesia masih tinggi. Kondisi tersebut diperkirakan akan terjadi hingga September.

Menurut Deputi Meteorologi Guswanto, ada banyak yang faktor yang memengaruhi cuaca di Indonesia saat ini. Mulai dari fenomena Madden Julian Oscillation (MJO), gelombang ekuatorial Rossby, Kelvin, hingga pola sirkulasi siklonik.

Kondisi tersebut bisa berdampak cuaca ekstrem kebencanaan hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, banjir lahar hujan, hingga tanah longsor.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat