kievskiy.org

KIM Ingin Duetkan Dedi Mulyadi dan Bima Arya di Pilkada Jabar 2024

Dedi Mulyadi.
Dedi Mulyadi. /Antara/Dok. Dedi Mulyadi

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyebut Koalisi Indonesia Maju (KIM) lebih condong usung Dedi Mulyadi berduet dengan Bima Arya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat 2024.

"Pembicaraan-pembicaraan dengan teman-teman koalisi untuk Jawa Barat memang lebih mengarah kepada Dedi Mulyadi, dan cawagubnya Pak Bima Arya," katanya kepada wartawan pada Selasa, 11 Juni 2024.

Menjelang pendaftaran peserta Pilkada 2024, Dasco mengungkapkan koalisi saat ini sedang melakukan survei sebelum memgambil keputusan terkait pasangan calon yang akan diusung.

Baca Juga: Bima Arya Siapkan Skenario jika Ridwan Kamil Maju Pilgub Jabar atau Jakarta

Di sisi lain, Dasco turut menyoroti soal Gerindra yang mendorong Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta, sementara Golkar di Pilkada Jawa Barat.

Menurutnya, hal itu bukanlah perbedaan pendapat melainkan kalkulasi politik.

"Sebenarnya bukan soal perbedaan pendapat, tapi ini kan hitung-hitungan mengenai mana yang lebih prioritas, maju di mana untuk supaya kemudian meraih kemenangan," ujarnya.

Dasco mengatakan, Gerindra sebelumnya sudah mengeluarkan surat rekomendasi untuk Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta.

Dia pun meyakini Golkar ke depannya akan bersikap sama dan mengusung Ridwan Kamil di Jakarta. Dasco pun menyampaikan keinginannya untuk mengusung mantan Gubernur Jawa Barat itu di Jakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat