kievskiy.org

Mantan Anggota DPRD Jawa Barat, Tokoh Golkar dari Pangandaran Engkus Kusnadi Meninggal Dunia

Suasana rumah duka saat warga masyarakat dan tokoh masyarakat sedang takziah Kamis Malam, 13 November 2020.
Suasana rumah duka saat warga masyarakat dan tokoh masyarakat sedang takziah Kamis Malam, 13 November 2020. /Pikiran-rakyat.com/Muslih Suprianto

PIKIRAN RAKYAT - Tokoh Partai Golongan Karya (Golkar) yang juga pernah duduk di kursi anggota DPRD Kabupaten Ciamis hingga DPRD Provinsi Jawa Barat H Engkus Kusnadi meninggal dunia.

Almarhum merupakan warga Dusun Sindangherang Rt 01/03 Desa Padaherang Kecamatan Padaherang kini telah tutup usia pada pukul 21.00 WIB di rumah duka, Kamis, 12 November 2020.

Putra ke 3 almarhum dr Erwim Moh Tamrin mengatakan ayahandanya tidak sakit apa apa dan dari pagi hari hingga setelah sholat maghrib masih seperti biasa tidak ada tanda apapun juga.

"Sakitnya mendadak dan terasa sekitar pukul 20.00 Wib," ungkapnya.

 Baca Juga: Maverick Vinales Sudah Kantongi Nama Juara Dunia MotoGP 2020, 'Saya Berpikir Musim Depan'

Menurut Erwin ayahandanya meninggal dunia sekitar pukul 21.00 Wib pada usia ke 70 tahun dan akan dikebumikan Jumat, 13 November 2020, pukul 9.00 Wib di pemakaman keluarga di Desa Padaherang.

"Dimakamkan di Pemakaman Keluarga besok pagi,"tuturnya.

Semasa hidupnya H Engkus Kusnadi pernah menjabat sebagai Sekretaris Desa dan Kepala Desa Padaherang,kemudian mulai tahun 1982 menjadi anggota DPRD Kabupaten Ciamis selama 5 periode berturut-turut dari Partai Golongan Karya.

 Baca Juga: Di Tengah Dugaan Pembakaran Hutan Papua, Pemerintah: Tak Ada Trade Off Ekonomi dengan Lingkungan

"Begitu juga 3 periode menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat sampai tahun 2019," tambahnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat