kievskiy.org

Info Lowongan Kerja di PT Jawa Satu Power, Terbuka untuk Lulusan D3, D4, dan S1

Ilustrasi lowongan kerja.
Ilustrasi lowongan kerja. /Pixabay/mohamed_hassan Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - PT Jawa Satu Power membuka lowongan kerja pada Januari 2024. Dalam artikel ini, terdapat informasi menganai posisi yang disediakan, syarat, dan cara mengirimkan lamaran.

PT Jawa Satu Power merupakan salah satu perusahaan join venture antara PT Pertamina Power Indonesia, Garuda Power Holdings B.V. dan Sojitz Global Investment B.V. Perusahaan yang berdiri pada 5 Desember 2016 itu menjadi perusahaan tujuan khusus dalam menjalankan, mengendalikan, dan mengelola aset kegiatan usaha Pembangkit Listrik Tenaga Kerja Jawa-1.

Dalam menjalankan bisnisnya, PT Jawa Satu Power memegang prinsip untuk menjalankan tata kelola perusahaan secara efektif dan efisien. Hal itu ditujukan agar mereka dapat memberikan nilai tambah yang berkesinambungan kepada Indonesia melalui catu daya yang stabil.

Pada Januari 2024 ini, PT Jawa Satu Power membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi Staf Gudang, dengan syarat;

Baca Juga: 5 Tips Hadapi Hari Pertama Kerja untuk Fresh Graduate, Dijamin Lebih Percaya Diri

Syarat Pelamar

  1. Memiliki pendidikan D3/D4/S1 di bidang Teknik Industri/Mesin/Listrik,
  2. Memiliki pengalaman minimal 3 tahun di bagian gudang di industri listrik atau industri serupa dengan operasi 24/7,
  3. Memiliki keterampilan: Sistem Manajemen Gudang, Manajemen Inventaris, Logistik, Penerimaan, Manajemen Distribusi dan Perencanaan, ERP (SAP dan Maximo), ISO, 5R, Kepemimpinan, Komunikasi, Pemikiran analitis,
  4. Mampu membuat dan mengembangkan SOP operasional gudang dan memahami proses bisnis yang relevan untuk gudang pembangkit listrik atau industri sejenisnya,
  5. Pengetahuan tentang persyaratan keselamatan dan lingkungan untuk penyimpanan bahan berbahaya,
  6. Memiliki pengetahuan terkait cara memantau, meninjau, dan melaporkan keseluruhan aktivitas operasi gudang,
  7. Pengetahuan tentang proses komersial dan sistem penganggaran,
  8. Pengalaman dengan penerapan sistem akuntansi dan sistem manajemen pemeliharaan yang terkomputerisasi, pengendalian inventaris, dan sistem manajemen gudang
  9. Wajib memiliki komunikasi yang baik dalam Bahasa Inggris, baik  secara lisan maupun tulisan,
  10. Memiliki keterampilan membangun tim yang sangat baik,
  11. Bersedia ditempatkan di wilayah Cilamaya, Kab. Karawang.

Berkas lamaran bisa dikirim ke alamat email recruitment@jawasatupower.com, dengan subjek: Warehouse Staff – JSP. Batas terakhir pengiriman sampai 8 Januari 2024. 

Lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas dan statusnya bisa berubah sewaktu-waktu. Pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat