kievskiy.org

BKP Mitra Sinergi Buka Lowongan Kerja Januari 2024: Terbuka untuk Lulusan SMA

Ilustrasi lowongan kerja.
Ilustrasi lowongan kerja. /Pexels/ukas Pexels/ukas

PIKIRAN RAKYAT - PT BKP Mitra Sinergi membuka lowongan kerja (loker) yang terbuka untuk lulusan SMA/sederajat.

PT BKP Mitra Sinergi merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa ahli daya. Perusahaan yang berdiri pada 2017 ini adalah anak usaha dari BKP Group yang juga lebih dulu menjadi penyedia tenaga kerja.

Perusahaan ini bekerja sama dengan beberapa perusahaan swasta, baik nasional maupun asing, dalam penyediaan tenaga kerja dari level clerical hingga staff.

Baca Juga: BPJS Kesehatan Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3, Cek Syaratnya di Sini

Adapun loker yang tersedia untuk mengisi posisi sebagai Gardener atau Landscape untuk penempatan di rumah sakit yang berada di DKI Jakarta.

Syarat

  • Pria, berumur 18-30 tahun
  • Pendidikan minimal SMA/sederajat
  • Mempunyai kemampuan untuk membersihkan area (menyapu, mengepel, mengelap, dan membersihkan perabot)
  • Rajin, bekerja keras, dan cekatan
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah DKI Jakarta
  • Bersedia kerja dengan sistem shifting (dua shift Senin-Minggu)

Deskripsi Pekerjaan

  • Mampu membuat perencanaan desain tanam dan tanaman
  • Mampu merekomendasi dan melaksanakan perawatan tanaman
  • Membersihkan area taman, saluran air, got di seluruh area rumah sakit dan hardscape
  • Melakukan perbaikan sarana dan prasarana taman
  • Pencabutan dan penyulaman rumput dan tanaman
  • Pemangkasan tanaman
  • Merapihkan tanaman pot dan nonpot
  • Penyemrpotan insektisida
  • Pemupukan tanaman
  • Membuat landscape baru
  • Membersihkan area parkir dan jalur kendaraan bermotor
  • Menyapu area parkir kendaraan bermotor
  • Membersihkan sampit/bak kontrol
  • Membersihkan grease trap
  • Membersihkan sampah tanaman
  • Area yang dikerjakan: taman plaza, parkiran, dan seluruh taman area rumah sakit

Berkas lamaran dapat dikirim secara online paling lambat Selasa, 31 Desember 2024 melalui formulir di sini.

Lowongan kerja pada umumnya tersedia dalam waktu terbatas. Statusnya juga bisa berubah sewaktu-waktu.

Oleh karena itu, pastikan lowongan kerja ini masih tersedia dengan mengakses situs resmi atau akun media sosial perusahaan.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat