kievskiy.org

Tanggapi Tewasnya 6 Anggota FPI, Presiden Jokowi: Hukum Harus Ditegakkan untuk Lindungi Masyarakat

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi). /Twitter/@jokowi Twitter/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa hukum harus dipatuhi dan ditegakkan untuk melindungi masyarakat.

Hal itu disampaikan sebagai tanggapan untuk peristiwa yang yang terjadi dalam beberapa minggu terakhir ini.

Peristiwa tersebut yakni insiden tewasnya empat orang warga Sigi, dan enam orang anggota Front Pembela Islam (FPI).

Baca Juga: 7 Penyebab Timbulnya Mata Panda, Dehidrasi Bisa Jadi Salah Satunya

Cek Youtube Pikiran Rakyat

Melalui keterangan pers yang diunggah pada Minggu, 13 Desember 2020, Presiden Jokowi menegaskan bahwa Indonesia merupakan negara hukum.

"Oleh karena itu, hukum harus dipatuhi dan ditegakkan. Untuk apa? Untuk melindungi kepentingan masyarakat, melindungi kepentingan bangsa, dan negara," ujarnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Presiden Jokowi pun menyampaikan bahwa sudah merupakan kewajiban bagi aparat penegak hukum, untuk menegakkan hukum secara tegas dan adil. Selain itu, aparat hukum juga dilindungi oleh hukum dalam menjalankan tugasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat