kievskiy.org

Sambut Libur Nataru, Kapolres Pastikan Pengamanan di Kepulauan Seribu Berjalan Optimal

Kepulauan Seribu/
Kepulauan Seribu/ /pemkabseribu pemkabseribu

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini masyarakat Indonesia tengah menikmati masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021.

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, libur Nataru kerap diisi oleh aktivitas masyarakat yang melakukan mudik atau pulang ke kampung halamannya.

Namun, ada pula yang mengisinya dengan berwisata ke sejumlah lokasi seperti Kepulauan Seribu.

Baca Juga: Intip Penampilan Puput Nastiti Devi Saat Rayakan Natal dengan Ahok dan Ibu Mertua

Berbeda dengan tahun sebelumnya, perayaan libur Nataru kali ini berada dalam situasi pandemi Covid-19 yang masih melanda Indonesia.

Selain itu, libur Nataru juga berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.

Kapolres Kepulauan Seribu, AKBP Jefri R.P Siagian, SIK menerangkan bahwa dirinya ingin memastikan pengamanan selama libur Natal dan Tahun Baru di Kepulauan Seribu berjalan optimal.

Baca Juga: Gisel Terseret Kasus Video Syur 19 Detik, Wijin Beri Dukungan: Aku Percaya Banget Sama Dia

Sehingga, wisatawan dapat berlibur dengan aman dan nyaman.

"Pemantauan kemarin kita lakukan di Pulau Pramuka dan Pulau Harapan Kalau saat ini kita lakukan peninjauan ke Pulau Pari, Untung Jawa, dan Pulau Tidung," kata AKBP Jefri seperti dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat