kievskiy.org

Aktivitas Vulkanik Gunung Sinabung Kembali Terlihat Jelas hingga 1.000 Meter

Gunung Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara kembali meletus dan meluncurkan awan panas.
Gunung Sinabung yang terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara kembali meletus dan meluncurkan awan panas. /Antara

PIKIRAN RAKYAT – Kembali terjadi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara menunjukkan aktivitas vulkanik.

Pada Sabtu, 20 Februari 2021, Guguran abu Gunung Sinabung terlihat dengan jarak luncuran mencapai 500 hingga 1.000 meter ke arah Timur, Tenggara, dan Selatan. Aktivitas vulkanik tersebut terjadi sekira pukul 12:00 WIB.

“Guguran abu jelas kelihatan,” kata Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)  Kabupaten Karo Natanail Perangin-angin pada Sabtu, 20 Februari 2021.

Asap kawah bertekanan lemah hingga kuat terlihat jelas berwarna putih dengan intensitas tebal dan tinggi mencapai 50 hingga 300 meter di atas puncak kawah.

Baca Juga: Banjir Jakarta, Damkar Pasar Minggu Fokus Evakuasi Warga yang Terjebak

Baca Juga: Ahli PDPI Sebut Echinacea Purpurea Berkhasiat Tingkatkan Imunitas Tubuh

Ketika aktivitas vulkanik Gunung Sinabung berlangsung di kawasan tersebut berada dalam kondisi cuaca cerah dan berawan, angin bertiup lemah hingga sedang ke arah timur dan tenggara, serta suhu udara berkisar 15 hingga 27 derajat celcius.

Menurut Pelaksana Tugas Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Karo Natanail Perangin-angin jumlah guguran abu Gunung Sinabung sebanyak 43, amplitudo 3-120 mm dengan durasi 21 hingga 190 detik.

“Jumlah guguran 43, amplitudo 3-120 mm, dan durasi 21-190 detik,” kata Natanail,dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat