kievskiy.org

Resmi, KLB Demokrat di Deli Serdang Tetapkan Moeldoko Jadi Ketua Umum

Kolase potret Moeldoko dan logo Partai Demokrat.
Kolase potret Moeldoko dan logo Partai Demokrat. /Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang diselenggarakan di Hotel The Hill Sibolangit, Deliserdang, Sumatera Utara, Jumat, 5 Maret 2021 resmi menetapkan Jenderal (Purn) Moeldoko menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.

Penetapan ini disampaikan langsung oleh Jonny Allen Marbun yang menjadi Pimpinan Sidang KLB Partai Demokrat.

"Kongres Luar Biasa Partai Demokrat menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, memperhatikan, menetapkan Pak Moeldoko ditetapkan menjadi ketua umum partai Demokrat periode 2021-2025, setuju?," ungkap Jhoni Allen menanyakan kepada kader Demokrat yang hadir.

Nama Moeldoko terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat melalui proses pencalonan.

Baca Juga: Siapakah Korban Pertumpahan Darah Kali Ini? Simak Spoiler The Penthouse 2 Episode 5

Baca Juga: Nasib Sopir Raffi Ahmad Usai Lamborghini Terbakar, Gading Marten: Kasihan Kalau Suruh Ganti

Selengkapnya cek YouTube Pikiran Rakyat

Sebelumnya, kader yang hadir mengusulkan Marzuki Ali untuk menjadi Ketua Umum. Namun akhirnya terpilih nama Moeldoko.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat