kievskiy.org

Profil Bahlil Lahadalia, Pikul Kelapa untuk Sekolah hingga Jadi Menteri Investasi

Profil Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia yang berasal dari Maluku, pernah bekerja jadi tukang pikul kelapa hingga supir angkot.
Profil Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia yang berasal dari Maluku, pernah bekerja jadi tukang pikul kelapa hingga supir angkot. ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Jokowi baru saja melantik menteri-menteri baru pada Rabu 28 April 2021 sore, salah satunya Bahlil Lahadalia.

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) itu tak melepas jabatan yang sebelumnya ia pegang. Bahlil Lahadalia hanya menambah nama 'Menteri Investasi di depan jabatan BKPM tersebut.

Banyak yang tak tahu, sebelum menjadi Menteri Investasi/Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia ternyata menjalani perjuangan hidup yang cukup panjang dan pelik.

Bahlil Lahadalia sempat mengalami masa-masa sulit dengan menjadi supir angkot hingga memikul kelapa untuk membiayai sekolahnya secara mandiri.

Baca Juga: Kuasa Hukum Protes Penutupan Mata Munarman saat Ditangkap Densus 88, Polri: Sudah Standar International

"44 tahun lalu, seorang bayi laki-laki lahir di Desa Gunung Api Utara, di kampung Batu Angus. Bayi tersebut menyelesaikan sekolah dasar di Banda, lanjut ikut orang tua di Papua," tutur Bahlil Lahadalia pada Selasa 6 April 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Sebagai orang Maluku, kehidupannya sehari-hari Bahlil Lahadalia tentu tidak semudah penduduk Pulau Jawa.

Apalagi, kedua orang tua Bahlil Lahadalia bukanlah orang terpandang, pengusaha, maupun pejabat setempat.

"Bapak dan Ibu saya bukan orang Jakarta, bukan juga pejabat dan bukan dari keluarga yang kaya," kata Menteri Investasi/Kepala BKPM itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat