kievskiy.org

Jakarta Darurat Covid-19, Ratusan Anak Usia 0-5 Tahun Terpapar Virus Corona

ILUSTRASI anak di tengah pandemi Covid-19.
ILUSTRASI anak di tengah pandemi Covid-19. /pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Kasus Covid-19 di Jakarta saat ini memasuki fase kritis, bahkan mencapai angka tertinggi sepanjang Pandemi Virus Corona merebak sejak Maret 2020, tahun lalu.

Pada Minggu, 20 Juni 2021 lalu, kasus harian Covid-19 di Ibu Kota menyentuh angka 5.582. Bahkan, tingkat presentase positif juga sudah berada di angka 25 persen.

Ironisnya, virus corona juga tidak memandang usia, tercatat ada 224 anak-anak usia 0-5 tahun juga terserang Covid-19.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia memaparkan, trend kasus positif aktif pada anak di bawah usia 18 tahun terus bertambah.

Baca Juga: Beda Sinovac dan AstraZeneca, Kandungan dan Efek Sampingnya

Dari 5.582 kasus positif kemarin, 655 kasus adalah anak usia 6 - 18 tahun, 224 kasus adalah anak usia 0 - 5 tahun, 4.261 kasus adalah usia 19 - 59 tahun, dam 442 kasus adalah usia 60 tahun ke atas.

"Untuk itu, kami mengingatkan warga untuk menghindari keluar rumah membawa anak-anak," ujar Dwi dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Dwi merinci, secara geografis, dari lima ribuan warga yang positif Covid-19 itu paling tinggi terjadi di kawasan Jakarta Timur, mencapai 1.562.

Selanjutnya, disusul Jakarta Barat dengan jumlah 1.220 kasus. Kemudian di Jakarta Utara ada sebanyak 1.042 kasus. Kemudian di Jakarta Pusat ditemukan 669 kasus positif Covid-19 dan tujuh kasus di Kepulauan Seribu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat