kievskiy.org

Viral Puluhan TKA China Masuk Indonesia di Tengah Amuk Covid-19, Ditjen Imigrasi Beri Penjelasan

Ilustrasi - 20 TKA China dilaporkan tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin pada 3 Juli 2021.
Ilustrasi - 20 TKA China dilaporkan tiba di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin pada 3 Juli 2021. /Instagram.com/@shiamairport

PIKIRAN RAKYAT - Baru-baru ini viral foto yang menunjukkan kedatangan Tenaga Kerja Asing (TKA) China di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Sulawesi Selatan.

Kedatangan ini langsung menjadi perbincangan hangat para netizen yang ada di Indonesia karena ke-20 TKA ini hadir ke Indonesia di tengah Amukan Covid-19.

Hal tersebut juga terjadi di saat pemerintah tengah memberlakukan kebijakan PPKM Darurat Jawa Bali yang secara ironis membatasi pergerakan masyarakat Indonesia di negeri sendiri.

Menanggapi pemberitaan soal TKA China masuk Indonesia ini, Ditjen Imigrasi pun memberikan kronologi jelasnya mengapa para warga negara asing (WNA) tersebut bisa masuk ke dalam negeri saat aturan sedang diperketat oleh pemerintah.

Baca Juga: BUMN Berjibun di Mana-Mana, Said Didu: Untuk Apa, Kan Tidak Dibutuhkan?

Kabag Humas dan Umum Ditjen Imigrasi Arya Pradhana Anggakara menjelaskan bahwa para TKA tersebut mendarat di Bandara Internasional Makassar pada Sabtu, 3 Juli 2021 pukul 20.25 WITA.

Mereka semua tiba di Makassar setelah sebelumnya sempat transit di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

"Seluruh TKA masuk ke Indonesia dan telah melalui pemeriksaan keimigrasian di Tempat Pemeriksaan Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta pada tanggal 25 Juni 2021.

"Yaitu sebelum masa PPKM Darurat Jawa Bali 3-20 Juli 2021," ujar Arya Pradhana dalam keterangan resminya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 Juli 2021: Al Puas Ejek Nino dan Perlihatkan Mobil Merah Bukti Pembunuhan Milik Elsa

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat