kievskiy.org

Penurunan Kasus 50 Persen, Luhut Sebut PPKM Level 4 dan 3 di Jawa-Bali Efektif

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan. /Instagram/@luhut.pandjaitan Instagram/@luhut.pandjaitan

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut penerapan PPKM level 4 dan 3 di Jawa-Bali menunjukkan hasil yang baik.

Hal tersebut kata dia dapat terlihat dari penambahan kasus aktif dan bed occupancy ratio (BOR) yang mengalami penurunan di sejunlah daerah seperti Jakarta dan Bandung.

Namun demikian kata dia, kewaspadaan terhadap peningkatan kasus tetap harus dilakukan. 

"Kalau kita lihat bahwa sejak puncaknya pada 15 Juli sampai pada hari kemarin dan tadi masih penurunan kita melihat angka itu sudah 50 persen (dari puncak) dan ini saya kira memberi harapan bagus," kata Luhut saat diskusi daring, Senin 2 Agustus 2021.

Baca Juga: IMF Proyeksikan Ekonomi Indonesia Hanya Tumbuh 3,9 Persen, Syarief Hasan: Kita Harus Realistis

Disisi lain Luhut mengakui bahwa, indeks mobilitas masyarakat terjadi peningkatan. Hal itu sudah terprediksi lantaran adanya kelonggaran yang dilakukan oleh pemerintah.

Kemudian lanjut Luhut, sesuai dengan perintah Presiden RI Joko Widodo terkait melanjutkan PPKM level 4 dan 3 pada 3 hingga 9 Agustus mendatang. 

Ada 12 kabupaten kota yang masuk ke PPKM Level 3 dan 1 kabupaten masuk ke level 2. Namun ada pula beberapa kabupaten yang kembali ke level 4 karena kasus kematian yang cukup tinggi.

"Bukan karena peningkatan kasus (Covid-19) tapi lebih pada peningkatan kasus kematian," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat