kievskiy.org

Bertemu Elite Gerindra, Hasto Cerita Romantisme Persahabatan Megawati dan Prabowo, Mungkinkah Pilpres 2024?

Elite partai PDIP dan Gerindra menggelar pertemuan di Jalan Diponegoro Jakarta
Elite partai PDIP dan Gerindra menggelar pertemuan di Jalan Diponegoro Jakarta /Dok PDIP

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menceritakan romantisme persahabatan antara Presiden ke-5 Megawati Soekarno Putri dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Hal itu disampaikan Hasto saat membuka pertemuan politik antar kedua partai tersebut di DPP PDI Perjuangan, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Selasa, 24 Agustus 2021.

"Kemarin kami melaporkan kepada Ibu Ketua Umum Megawati Soekarno Putri tentang rencana kunjungan silahturahmi dari seluruh jajaran Partai Gerindra," kata Hasto saat memulai pertemuan.

"Dan kita tahu beliau menegaskan bagaimana persahabatan dengan Pak Prabowo merupakan persahabtan yang benar-benar mencitakan bagaimana Indonesia dibangun mendayagunakan seluruh gotong royong nasional sehingga kita semakin berdaulat berdikari dan berkepribadian dalam kebudayaan," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Bahaya Mencetak Sertifikat Vaksin Covid-19, Berikut Penjelasannya

Hasto pun mengaku, pertemuan itu juga mengingatkan dirinya dengan pertemuan pada 2009 lalu.

Dimana kedua partai bersepakat untuk maju sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden.

"Saya pribadi dengan kunjungan ini langsung bernostalgia pada tahun 2009 lalu pasangan Mega-Prabowo saat itu kita bekerja sama," ucapnya.

Dia juga menyinggung soal Pilpres 2009 yang mena menurutnya saat itu lawan politik menggunakan segala cara untuk dapat memenangkap pertarungan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat