kievskiy.org

Dari Total 400 Penyebaran, Polri Ungkap Nasib 20 Video Muhammad Kece

Ilustrasi. Polri ungkap nasib 20 video Muhammad Kece.
Ilustrasi. Polri ungkap nasib 20 video Muhammad Kece. /PIXABAY/PKGN

PIKIRAN RAKYAT - Pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengungkapkan terkait 20 dari 400 video Muhammad Kece yang telah tersebar di internet.

Muhammad Kece terlibat kasus penistaan agama terkait pernyataan yang ia lontarkan melalui unggahan video.

Viral di media sosial, sejumlah video disebar oleh beberapa pengguna.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan berujar jika ada 400 video yang telah tersebut.

Baca Juga: Ditemukan Hunian Dalam Drainase Jalan di Bandung, Pemkot Dibuat Tak Percaya

Dari 400 video tersebut, 20 lainnya telah diturunkan dari YouTube.

"Sejak Minggu, 22 Agustus 2021, Polri sudah berkoordinasi dengan Kominfo. Kami mita agar video tersebut diturunkan dan Kominfo mengajukan permintaan kepada pihak YouTube," kata Ahmad Ramadhan.

Ahmad Ramadhan menuturkan jika dari jumlah 20 video tersebut bisa bertambah lagi total video yang diturunkan.

"Mungkin akan bertambah lagi. Jadi upaya untuk menindak kasus ini masih berjalan. Saat ini penyidik konsentrasi melacak keberadaan M Kece untuk diperiksa," ujar Ramadhan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat