kievskiy.org

Roehana Koeddoes Wanita di Google Doodle Hari Ini, Ternyata Kakak Tiri dari Soetan Sjahrir

Roehana Koeddoes, jurnalis perempuan pertama Indonesia yang hari ini ditampilkan oleh Google Doodle.
Roehana Koeddoes, jurnalis perempuan pertama Indonesia yang hari ini ditampilkan oleh Google Doodle. /Tangkapan layar Google Doodle

PIKIRAN RAKYAT- Google Doodle pada hari Senin, 8 November 2021 menampilkan tokoh pahlawan nasional dari ranah Minang, Roehana Koeddoes.

Roehana Koeddoes, sosok yang menjadi ikon Google Doodle hari ini, merupakan seorang jurnalis perempuan pertama di Indonesia.

Seperti yang terlihat dalam ilustrasi perempuan di Google Doodle tersebut yang mengenakan penutup kepala khas Minang, Roehana Koeddoes merupakan wanita yang lahir dan besar di Provinsi Sumatera Barat.

Selama hidupnya, Roehana Koeddoes telah banyak berjuang untuk kesetaraan dan kebebasan berekspresi wanita, hingga pada 7 November 2019, pemerintah Indonesia menobatkannya sebagai pahlawan nasional.

Baca Juga: Tubagus Joddy Akhirnya Buka Suara, Penyebab Pajero Vanessa Angel Tabrak Pembatas Jalan Tol Terungkap

Roehana dibesarkan selama era ketika perempuan Indonesia pada umumnya tidak mendapat pendidikan formal dan sangat dibatasi.

Roehana Koeddoes atau Siti Reohana lahir di Kota kecil Koto Gadang, Kecamatan Ampekkoto, Sumatera Barat pada tanggal 28 Desember 1884 dari ayah bernama Mohamad Rasjan Maharadja Soetan dan ibu bernama Kiam.

Ia kemudian meninggal dunia di usia 87 tahun pada tanggal 17 Agustus 1972.

Berkat kegemarannya terhadap membaca literasi maupun surat kabar lokal sejak remaja, ia kemudian mengembangkan minatnya pada dunia pendidikan dan jurnalistik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat