kievskiy.org

Viral Pengungsian Korban Erupsi Semeru Dijadikan Lokasi Syuting: Bencana Bukan Drama

Syuting di pengungsian korban erupsi Gunung Semeru.
Syuting di pengungsian korban erupsi Gunung Semeru. /Instagram.com/@cakyo_saversemeru

PIKIRAN RAKYAT - Viral di media sosial Twitter dan Instagram soal pengungsian korban erupsi Gunung Semeru, Jawa Timur, dijadikan lokasi syuting sinetron.

Kabar itu diunggah pertama kali oleh akun Instagram @cakyo_saversemeru pada Rabu, 22 Desember 2021.

Akun @cakyo_saversemeru mengunggah 5 konten gambar terdiri dari foto dan video yang menunjukkan pengungsian korban erupsi Gunung Semeru jadi tempat syuting.

Pada foto di slide pertama, tampak dua orang pemeran sedang akting berpelukan. Sejumlah warga menyaksikan adegan itu dari tenda mereka.

Baca Juga: Link Live Streaming RCTI Timnas Indonesia vs Singapura Semifinal Piala AFF Malam Ini

Pada slide keduadiunggah video ketika pemeran wanita sedang beradu akting dengan pemeran pria di dalam sebuah tenda.

Berdasarkan informasi dari akun @cakyo_saversemeru, tim yang menggelar syuting adalah tim dari film TMTM (Terpaksa Menikahi Tuan Muda).

Pada slide terakhir unggahannya, akun @cakyo_saversemeru mengunggah poster berisi sikap warga Lumajang memboikot film TMTM.

Baca Juga: Jokowi Tahu Rakyat Tidak Makan Aspal tapi Terus Bangun Infrastruktur, Alasannya Diungkap

"Lumajang masih dalam suasana berkabung. Mayat saudara kita yang terkubur material Semeru masih dalam harapan bisa ditemukan."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat