kievskiy.org

Iklan-Iklan di Koran Tempo Dulu: Mulai Dari Berita Duka, Krim Kecantikan, Hingga Jamu dan Pil Keperkasaan Pria

Potongan iklan pada koran Sipatahoenan terbitan Sabtu 6 Januari 1940 tentang jamu kuat.
Potongan iklan pada koran Sipatahoenan terbitan Sabtu 6 Januari 1940 tentang jamu kuat. /Tangkapan layar Sipatahoenan

PIKIRAN RAKYAT - Koran sudah sejak lama menjadi media pemasaran produk-produk dagang tertentu. Tak heran, iklan-iklan memenuhi halaman surat-surat kabar lawas guna membujuk khalayak ramai membeli atau menggunakan jasa produk yang ditawarkan. Pikiran Rakyat menelusuri iklan-iklan tempo dulu yang terbilang unik.

Iklan berita duka yang saat ini kerap terpampang di surat kabar, ternyata telah ada sejak lama. Koran berbahasa Sunda Sipatahoenan terbitan 11 Oktober 1935 umpamanya, terdapat iklan mengenai berita duka itu. 

"Tilar Doenja, dina dinten kamari, kemis ping 10 October pun lantjeuk, AHJA di Tjigoeriang No 68 blok 15C (Telah meninggal pada Kamis 10 Oktober, kakak saya bernama Ahya di Ciguriang No 68 blok 15 C)."

Demikian potongan iklan kematian tersebut. Potongan pariwara duka tersebut disertai keterangan penyebab kematian akibat penyakit yang diderita sejak lama. Selain itu, ada pula doa agar yang berpulang memperoleh rahmat di alam kubur dan pihak keluarga diberikan kajembaran hate atau ketabahan.

Baca Juga: Kalina Ocktaranny Keceplosan Sebut Sedang 'Single', Beri Sinyal Cerai dengan Vicky Prasetyo?

Urusan kecantikan perempuan hingga keperkasaan pria juga kerap nangkring di koran lawas. Simak iklan Sipatahoenan terkait perkara itu pada edisi 6 Januari 1940. 

"Bagaimana orang jang paling lemah mendjadi jang paling koeat

Minoem sekarang: Djamu Koeat "Tjap Lampoe" sakit pinggang, sakit bebokong, sakit entjok, sakit boekoe toelang, tenaga lembek, orang moeda tida bertenaga, lelaki jang lemah mendjadi gagah perkasa."

Meskipun nongol di koran berbahasa Sunda, pariwara jamu kuat itu tetap menggunakan bahasa Melayu atau Indonesia. 

Baca Juga: Shin Tae Yong Soroti Jomplangnya Prestasi Badminton dan Sepak Bola di Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat